KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suntikan vaksin Covid-19 akan membantu tubuh membentuk antibodi terhadap virus corona. Supaya pembentukan antibodi bisa lebih maksimal, Anda perlu menghindari dehidrasi sebelum dan sesudah mendapat vaksin. Cobalah untuk minum air putih sehingga kebutuhan tubuh akan cairan menjadi tercukupi. Selain minum air biasa, ada satu jenis minuman yang disarankan untuk Anda konsumsi setelah mendapat vaksin Virus Corona. Mengutip dari Eatthis.com, jenis minuman yang dimaksud adalah teh hijau. Anda bisa memilih teh hijau hangat atau dingin sesuai dengan keinginan. Mengonsumsi jenis minuman itu akan mengembalikan cairan tubuh Anda yang hilang. Apalagi saat Anda perlu mengantri sebelum mendapat suntikan vaksin. Jenis teh itu juga memiliki banyakk antioksidan sehingga baik untuk kesehatan tubuh Anda.
Cara agar vaksin Covid-19 bisa optimal hasilkan antibodi terhadap virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suntikan vaksin Covid-19 akan membantu tubuh membentuk antibodi terhadap virus corona. Supaya pembentukan antibodi bisa lebih maksimal, Anda perlu menghindari dehidrasi sebelum dan sesudah mendapat vaksin. Cobalah untuk minum air putih sehingga kebutuhan tubuh akan cairan menjadi tercukupi. Selain minum air biasa, ada satu jenis minuman yang disarankan untuk Anda konsumsi setelah mendapat vaksin Virus Corona. Mengutip dari Eatthis.com, jenis minuman yang dimaksud adalah teh hijau. Anda bisa memilih teh hijau hangat atau dingin sesuai dengan keinginan. Mengonsumsi jenis minuman itu akan mengembalikan cairan tubuh Anda yang hilang. Apalagi saat Anda perlu mengantri sebelum mendapat suntikan vaksin. Jenis teh itu juga memiliki banyakk antioksidan sehingga baik untuk kesehatan tubuh Anda.