KONTAN.CO.ID - Semua bank di Indonesia kini sudah memiliki internet banking salah satunya BCA. Bank Central Asia (BCA) mempunyai fitur BCA Mobile yang bisa memudahkan nasabah melakukan transaksi melalui smartphone. Selama pandemi Covid-19 BCA Mobile sangat berguna sekali karena membuat nasabah tidak harus pergi ke bank untuk melakukan transaksi sehingga bisa mengantisipasi penularan virus. Dengan menggunakan BCA Mobile nasabah transaksi melalui smartphone seperti belanja online, menabung, mengisi dompet digital dan transaksi online lainnya.
Baca Juga: Cara Download Video di TikTok Tanpa Watermark dengan SaveTik Agar bisa menggunakan BCA Mobile nasabah harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Melansir dari laman resmi BCA, terdapat 2 cara mengaktifkan BCA Mobile yaitu dengan datang langsung ke kantor cabang Bank BCA terdekat atau dengan cara daftar sendiri melalui mesin ATM alias tanpa harus ke bank. Cara Daftar BCA Mobile - Pertama, datang ke ATM BCA; - Setelah itu masukan kartu paspor BCA dan masukan PIN; - Jika sudah, pilih menu Transaksi Lainnya; - Lalu pilih Daftar M-Banking dan klik Mobile Banking; - Selanjutkan akan muncul syarat dan ketentuan baca dengan benar, jika setuju klik YA; - Lalu masukan nomor telepon dan klik BENAR; - Setelah itu konfimasi nomor telepon dengan klik YA; - Setelahnya masukan PIN BCA Mobile dan masukan PIN tersebut 1x lagi; - Jika sudah di layar ATM akan muncul bukti registrasi pendaftran BCA Mobile beserta struknya.