Cara Hapus Akun IG Secara Permanen, Cek Juga Cara Repost Story IG Terbaru,



KONTAN.CO.ID - Jakarta. Inilah cara hapus akun Instagram (IG) secara permanen. Sebaliknya, jika masih ingin bermain Instagram, Anda perlu tahu cara repost story IG terbaru.

Cara hapus akun IG perlu diketahui jika Anda sudah tak mau bermain dengan media sosial ini. Hal ini penting agar akun IG tersebut benar-benar telah terhapus dan tidak disalahgunakan oleh pihak lain.

Dilansir dari Kompas.com, cara hapus akun IG secara permanen adalah layanan yang diperlukan ketika seseorang ingin menonaktifkan akunnya secara permanen. Hal tersebut bisa dilakukan karena Anda sudah jenuh dengan sosial media, atau karena ingin membuat akun yang baru.


Ketika Anda hapus akun IG secara permanen secara permanen, segala hal yang berkaitan dengan akun tersebut akan hilang. Misalnya profil, unggahan foto, hingga video akan ikut terhapus secara permanen.

Oleh karena itu, sebelum Anda menghapus akun Instagram, pastikan untuk memikirkannya dengan matang terlebih dahulu. Sebab, begitu memilih untuk hapus akun IG secara permanen, Anda tidak akan bisa lagi mengembalikan akun tersebut untuk selamanya.

Baca Juga: Cara Repost Story IG Terbaru, Cek Juga cara Download Story IG Tanpa Aplikasi

Dilansir dari Pusat bantuan Instagram, berikut beberapa cara hapus akun IG secara permanen.

1. Cara hapus akun instagram secara permanen lewat pusat akun

Berikut adalah cara untuk hapus akun IG secara permanen dari Pusat Akun:

  • Klik menu “Lainnya” di kiri bawah laman Instagram
  • Pilih “Pengaturan” Klik “Pusat Akun”, lalu pilih “Detail pribadi”
  • Pilih “Kepemilikan dan kontrol akun” Klik “Penonaktifan atau penghapusan”
  • Pilih akun yang ingin Anda hapus secara permanen Klik Hapus akun, lalu klik Lanjutkan
2. Cara hapus akun instagram secara permanen lewat ponsel

Berikut adalah cara hapus akun IG secara permanen lewat ponsel:

  • Buka laman “Hapus Akun Anda”
  • Jika belum masuk ke Instagram di web, Anda akan diminta untuk login
  • Pilih opsi alasan “Mengapa Anda ingin menghapus [nama akun Anda]?”
  • Masukkan kembali kata sandi akun Instagram Anda Klik “Hapus [nama akun Anda]”
  • Opsi untuk menghapus akun secara permanen hanya akan muncul setelah Anda memilih alasan dari menu tersebut dan memasukkan kata sandi.
3. Cara hapus akun IG secara permanen untuk akun berbeda

Jika ingin hapus akun IG secara permanen yang berbeda, berikut langkah-langkahnya:

  • Klik nama pengguna di kanan atas halaman “Hapus Akun Anda”.
  • Klik ikon pengaturan di samping menu “Edit profil”
  • Pilih "Logout" Login kembali sebagai akun yang ingin Anda hapus
  • Ikuti petunjuk cara hapus akun IG secara permanen sebelumnya di atas
Sebelum menghapus akun, sebaiknya Anda login dan mengunduh salinan informasi Anda (seperti foto dan postingan) dari Instagram. Setelah akun dihapus, Anda tidak akan bisa mengakses fitur Unduhan Data Instagram.

Ketentuan hapus akun IG secara permanen

Setelah hapus akun IG secara permanen, Anda bisa mendaftar akun dengan nama pengguna yang sama selama belum digunakan oleh pengguna baru di Instagram. Namun, ketika akun dihapus karena melanggar Pedoman Komunitas, Anda tidak bisa mendaftar lagi menggunakan nama pengguna tersebut.

Setelah 30 hari sejak permintaan penghapusan akun Instagram secara permanen, semua informasi Anda akan dihapus dan tidak akan bisa mendapatkan kembali informasi tersebut. Proses penghapusan membutuhkan waktu 90 hari setelah diajukan. Namun, dalam jangka waktu tersebut, akun Anda sudah tidak bisa diakses oleh orang lain yang menggunakan Instagram.

Cara repost story IG terbaru

Instagram kembali memperbarui tampilan repost story. Pengguna pun bertanya-tanya mengenai cara repost story IG terbaru dengan tampilan yang berbeda. 

Cara repost story IG terbaru sangatlah mudah. Tidak ada yang berbeda dari cara repost story IG sebelumnya dan yang terbaru ini. 

Hanya saja, tampilan repost story IG memang sedikit berbeda. Pengguna tidak bisa lagi menyesuaikan ukuran story yang di-repost. 

Sebagian besar postingan Instagram yang dibuat oleh akun publik dapat dibagikan sebagai bagian dari story Instagram Anda untuk dilihat oleh pengikut Anda.

Begini cara repost story IG terbaru :

1. Buka aplikasi Instagram di perangkat iOS atau Android Anda dan temukan pos Instagram yang ingin Anda bagikan.

2. Ketuk ikon pesawat kertas > Tambahkan postingan ke cerita Anda.

3. Posting sekarang muncul tertanam dalam kisah Instagram baru. Anda sekarang dapat menambahkan gif, teks, dan musik biasa.

4. Ketuk Kisah Anda untuk menerbitkan sebagai kisah Instagram baru.

Baca Juga: Cara Mudah Download Highlight Instagram Orang Lain, Coba Lakukan 2 Tips Ini

Cara membagikan story IG di akun sendiri 

Meskipun beberapa cerita Instagram yang dibuat oleh orang lain dapat dibagikan kepada pengikut Anda, hal itu harus memenuhi beberapa persyaratan:

- Akun harus publik. Anda tidak dapat berbagi cerita dari akun Instagram pribadi.

- Harus mengaktifkan berbagi cerita Instagram.

- Anda harus diberi tag dalam cerita.

Saat Anda ditandai di cerita Instagram, Anda akan menerima DM melalui Instagram Direct yang memberi tahu Anda.

Jika akun yang menandai Anda bersifat publik dan mengizinkan berbagi konten mereka, Anda akan melihat tautan di pesan; untuk memposting ulang cerita ini dalam cerita baru di akun Anda, ketuk Tambahkan Ini ke Cerita Anda, lalu lanjutkan dengan petunjuk dari atas.

Cara melihat tag Instagram yang disembunyikan 

1. Sebagai pembuat 

Ikuti langkah-langkahnya sebagai berikut :

Baca Juga: Tips Mendapatkan Filter IG Terbaru 2023, Begini Cara Mencarinya

- Buka Instagram di perangkat Anda dan ketuk ikon cerita Anda yang ada di sudut kiri atas layar.

- Anda akan melihat tiga ikon titik vertikal di pojok kanan bawah cerita. Silakan lanjutkan dan ketuk.

- Anda akan melihat opsi Tambahkan sebutan di bagian bawah menu. 

- Silakan klik di atasnya.

- Pengguna yang telah Anda sebutkan dalam cerita Anda akan berada di daftar paling atas.

- Opsi add mention mereka akan ditandai secara otomatis. Ini menunjukkan bahwa Anda telah menambahkan orang tersebut ke dalam sebutan Anda.

2. Sebagai penerima 

Anda akan menerima notifikasi jika Anda adalah seseorang yang disebutkan dalam cerita, meskipun sebutan tersebut tidak terlihat oleh Anda.

Selain itu, Anda akan mendapatkan pratinjau cerita kecil di mana Anda disebutkan di kotak obrolan dengan orang yang menyebut Anda.

Baca Juga: 5 Cara Melihat Stalker IG dengan Mudah, Simak Tips Cepat Berikut

Anda harus mengunjungi pesan langsung Anda untuk melihatnya. Ceritanya akan ada di sana saat Anda membuka obrolan, bersama dengan tautan bertuliskan "Tambahkan ke cerita Anda".

Namun, Anda tidak akan mengetahui apakah orang yang memposting cerita tersebut memiliki penyebutan tersembunyi selain Anda.

Satu-satunya cara untuk mengetahui bahwa ada penyebutan tersembunyi lainnya adalah jika mereka menambahkan postingan tersebut ke story mereka dan Anda mengikuti mereka.

Nah itulah cara hapus akun IG secara permanen dan cara repost story IG terbaru. Selamat mencoba!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto