KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cara mengirim folder dan File besar email, Google Drive, sampai format RAR. Pengguna dapat mengikuti langkah-langkah untuk memindahkan kumpulan file yang berada dalam satu folder. Folder merupakan fitur yang tersedia di laptop untuk menyimpan berbagai jenis file. Kebutuhan mengirim folder melalui email adalah metode cepat dan efisien untuk berbagi dokumen, gambar, atau file lainnya dengan orang lain. Pengguna dapat memanfaatkan beberapa fitur untuk mengirim folder dengan mudah dan praktis.
Cara kirim Folder dan File besar lewat email
1. Kirim Folder lewat email dengan Google Drive
Google Drive bisa dimanfaatkan untuk membagikan dan kirim folder lewat email dengan praktis.- Masuk ke akun Gmail dan terdaftar pada akun Google Drive.
- Buka menu Google Drive.
- Klik ikon tanda tambah atau plus.
- Pilih Upload Folder.
- Tunggu proses berlangsung.
- Klik ikon titik tiga.
- Bagikan Folder melalui Link.
- Masukkan alamat email tujuan.
- Penerima akan mendapatkan email berisi link Folder.
2. Kirim Folder dan File via Email dengan format RAR
- Siapkan folder yang akan dikirim.
- Klik kanan pada mouse laptop.
- Pilih Add to (name).rar.
- Tunggu hingga folder berubah menjadi format RAR.
- Buka laman email dan login.
- Klik ikon email baru.
- Masukkan alamat email penerima.
- Pilih Compose untuk mengirim folder yang diinginkan.
- Klik simbol Attachment files yang tersedia.
- Masukkan file RAR tersebut.
- Klik Open.
- Tunggu hingga file RAR terupload di email.
- Klik Send.
- Tunggu hingga file terkirim
3. Kirim File Besar pakai Email
Beberapa layanan email memiliki kapasitas memori untuk mengirim file melalui email bervariasi tergantung pada layanan email yang digunakan.- Gmail: Batas maksimum untuk lampiran file adalah 25 MB. Jika file lebih besar dari itu, Gmail secara otomatis akan menawarkan untuk mengunggahnya ke Google Drive dan mengirimkan tautan unduhan.
- Yahoo Mail: Batas lampiran email maksimum adalah 25 MB.
- Outlook (Hotmail): Batas ukuran lampiran adalah 20 MB. File yang lebih besar bisa diunggah ke OneDrive.
- ProtonMail: Membatasi ukuran lampiran hingga 25 MB.