Cara lengkap meningkatkan daya tahan tubuh saat kasus Covid-19 meledak



KONTAN.CO.ID - Jakarta. Selain menjalankan protokol kesehatan, masyarakat harus meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah infeksi virus corona penyebab Covid-19. Apalagi kini kasus Covid-19 kembali meledak, cara meningkatkan daya tahan tubuh harus semakin digalakkan.

Meskipun tidak ada yg instan, tetap ada cara yang sederhana, dalam arti bisa kita lakukan sendiri, untuk meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19. Sandra Darling, DO, dokter pengobatan preventif dan ahli kesehatan, memberikan beberapa strategi sederhana untuk kita terapkan agar tetap sehat dan meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit serta terserang Covid-19:

1. Fokus pada makanan yang sehat

Cara pertama meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19 adalah konsumsi makanan sehat. “Saya percaya pada kekuatan makanan untuk menambah kekebalan tubuh,” kata Dr. Darling.


“Memilih makanan utuh yang bukan olahan sangat baik untuk kesehatan secara keseluruhan.” Dr Darling merekomendasikan beberapa makanan untuk meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19 adalah

  • Bawang putih
Makanan pertama untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah bawang putih. Allicin adalah senyawa dalam bawang putih yang dikenal karena kemampuannya untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Guna mendapatkan manfaat terbaiknya, kita disarankan mengonsumsinya sekitar setengah siung bawang putih setiap hari. Namun, jika kita tidak bisa memakan bawang putih mentah, maka kita bisa memanggangnya atau menjadikannya bumbu masakan.

Baca juga: Usia 18 tahun bisa daftar, ini lokasi vaksin Covid-19 gratis di Yogyakarta

  • Prebiotik
Makanan kedua untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah prebiotik. Bakteri usus yang kuat dapat melindungi kita dari infeksi. Untuk itu kita perlu menjaga keseimbangan bakteri tersebut dengan prebiotik, makanan yang mengandung serat, khususnya serat inulin. Sumber prebiotik yang sangat baik adalah pisang hijau, bengkuang dan asparagus.

  • Makanan yang kaya vitamin C
Makanan ketiga untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah makanan kaya vitamin C. Vitamin C dikenal untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan mengurangi peradangan. Sebuah riset menemukan bahwa orang yang makan kiwi setiap hari selama sebulan menjadi lebih jarang mengalami gejala infeksi saluran pernapasan atas. “Orang sering mengonsumsi jus jeruk untuk mendapatkan vitamin C, tetapi jus mengandung banyak gula,” kata Dr. Darling.

“Lebih baik mendapatkan vitamin C dari buah dan sayuran segar seperti jeruk, brokoli, kiwi atau melon.”

  • Makanan yang mengandung antioksidan
Makanan keempat untuk meningkatkan daya tahan tubuh adalah makanan yang mengandung antioksidan. Buah-buahan dan sayuran berwarna-warni termasuk beri, wortel, dan bayam memiliki antioksidan yang melindungi kita dari stres oksidatif, yang berarti sistem kekebalan yang lebih kuat.

Simak cara meningkatkan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19 di halaman selanjutnya

Editor: Adi Wikanto