Cara Memprogram TV Digital untuk Menemukan Channel TV Secara Otomatis



MOMSMONEY.ID - Pengguna TV analog kebanyakan merasakan kebingungan saat pertama kali menggunakan TV digital. Jika Anda masih bingung, simak cara memprogram TV digital untuk menemukan channel TV kesayangan Anda.

Anda perlu memprogram TV digital saat baru pertama kali menggunakannya. Anda perlu mencari sinyal saluran atau channel TV kesayangan Anda.

Setelah itu, saat akan menonton di TV digital, Anda hanya perlu mengarahkan tombol panah atau memencet angka sesuai daftar channel yang sudah tersedia. 


Baca Juga: Pahami 5 Kebiasan yang Membuat Rambut Lama Panjang

Cara memprogram TV digital tanpa set top box

  1. Pastikan TV Anda merupakan TV Digital bukan TV Analog. 
  2. Nyalakan TV, kemudian pencet tombol Menu pada remote.
  3. Kemudian pilih Setting dan klik Enter pada remote.
  4. Pilih Saluran Digital atau DTV dan klik Enter. 
  5. Pilih Pemindaian Saluran secara otomatis atau auto scan
Cara memprogram TV digital dari TV analog menggunakan set top box

  1. Pastikan di daerah Anda sudah terdapat siaran TV Digital. 
  2. Gunakan antena UHF untuk outdoor maupun indoor. 
  3. Sambungkan STB ke TV dan antena dengan kabel RCA atau HDMi sesuai jenis TV analog Anda. 
  4. Pastikan kabel STB, Antena dan TV tersambung dengan baik. 
  5. Pastikan TV dalam kondisi menampilkan sumber AV, jika ada pilihan AV1 dan seterusnya, silakan sesuaikan sendiri. 
  6. Nyalakan STB kemudian masukkan kode pos. Isi sesuai dengan domisili rumah Anda. 
  7. Pilih Simpan dan proses selesai. 
  8. Masuk ke Menu kemudian pilih Setting. 
  9. Selanjutnya pilih Pencarian Saluran Secara Otomatis
Baca Juga: Promo Guardian 8-14 Desember 2022, Tambah Uang Rp 1.000 Dapat 2 Foundation

Demikian cara memprogram TV digital Anda untuk menemukan saluran digital secara otomatis menggunakan maupun tanpa set top box

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Benedicta Alvinta