Cara menghilangkan nyeri haid efektif dengan 6 makanan ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bagi sebagian wanita, nyeri haid sudah biasa dialami tiap siklus menstruasi terjadi. Tentu saja hal itu bisa membuat Anda tak nyaman. Cara menghilangkan nyeri haid pun perlu segera Anda lakukan supaya rasa sakit berkurang.

Biasanya, nyeri haid diatasi dengan memakai kompres hangat di sekitar perut. Namun, tahukah Anda bahwa ada banyak jenis makanan yang bisa mengurangi rasa sakit saat menstruasi terjadi? Dengan rutin mengonsumsi makanan ini, gejala haid, seperti nyeri, pusing, dan mual, dapat teratasi dengan baik.

Namun, bukan berarti mengonsumsi makanan berikut ini hanya satu-satunya cara, ya. Apabila memang diperlukan, Anda bisa mengonsultasikan kondisi Anda ke dokter. Nantinya, dokter bisa memberi obat yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Sayuran Hijau


Saat menstruasi, jumlah zat besi dalam tubuh bisa berkurang yang mana tidak baik untuk kesehatan. Healthline (healhtline.com) merekomendasikan Anda untuk mengonsumsi sayuran hijau supaya jumlah zat besi bisa terjaga.

Baca Juga: Menghilangkan bau badan, ini 4 manfaat beluntas untuk kesehatan

Kunyit

Mengonsumsi kunyit termasuk cara menghilangkan nyeri haid yang layak untuk Anda coba. Menurut sebuah penelitian, mengonsumsi jenis rempah itu bisa menurunkan tingkat keparahan gejala PMS. Alasannya karena adanya antiinflamasi dan kandungan lain dalam kunyit.

Jahe

Jenis bahan alami selanjutnya yang direkomendasikan Healthline sebagai obat nyeri haid adalah jahe. Sama seperti kunyit, jahe memiliki antiinflamasi yang mampu mengurangi rasa sakit. Anda bisa minum air rebusan jahe atau mencampur jahe dengan bahan bergizi yang lain.

Cokelat Hitam

Cara menghilangkan nyeri haid berikutnya yang bisa Anda coba adalah dengan mengonsumsi cokelat hitam. Makan 100 g cokelat hitam bisa memenuhi kebutuhan zat besi harian hingga 67%. Tak hanya itu, 58% kebutuhan magnesium juga dapat terpenuhi dengan mengonsumsi cokelat hitam.

Baca Juga: Waspadai ciri-ciri kanker serviks, jangan abaikan

Buah

Berikutnya, cobalah untuk mengobati nyeri haid dengan mengonsumsi buah-buahan. Apalagi yang mengandung banyak air, seperti semangka dan timun. Selain menghindarkan Anda dari dehidrasi, mengonsumsi buah juga bisa memenuhi keinginan Anda untuk mengonsumsi makanan manis selama haid.

Ayam

Nyeri haid juga dapat Anda atasi dengan mengonsumsi ayam. Saat menstruasi, nafsu makan Anda bisa meningkat. Nah, ayam dipenuhi dengan protein yang bisa membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

Selanjutnya: 5 Manfaat daun binahong ini bisa Anda dapatkan, apa saja?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News