JAHE MENURUNKAN BERAT BADAN - Jahe rempah-rempah yang terbukti efektif menurunkan berat badan. Tidak sedikit orang yang kerap mengeluhkan berat badan naik setelah libur panjang hari raya Idul Fitri. Baca Juga: Cara Membuat Kopi Cokelat untuk Menurunkan Berat Badan dan Aturan Konsumsinya
Apakah Anda juga demikian? Melansir dari Healthline, jahe bisa membantu membantu menurunkan berat badan. Alasannya, jahe mengandung senyawa yang disebut gingerol dan shogaol yang merangsang beberapa aktivitas biologis dalam tubuh. Khasiat jahe ini tidak secara langsung mengatasi kelebihan berat badan, namun membantu mencegah kerusakan kardiovaskular dan efek samping lain dari kelebihan berat badan saat Anda berupaya meningkatkan berat badan ke angka yang sehat. Sebuah hasil penelitian kecil menemukan bahwa laki-laki kelebihan berat badan yang mengonsumsi jahe merasa kenyang lebih lama. Sebuah meta-analisis penelitian yang mengamati manfaat jahe dalam menurunkan berat badan menunjukkan bahwa jahe memiliki pengaruh yang signifikan terhadap berat badan dan lemak perut (rasio pinggang-pinggul). Gingerol dalam jahe mendorong aktivitas biologis tertentu dalam tubuh. Jahe memiliki efek anti obesitas, membantu makanan dicerna lebih cepat dan merangsang tubuh untuk mempercepat makanan dicerna melalui usus besar. Penelitian menunjukkan bahwa gingerol membantu menstabilkan kadar gula darah yang menjadi kunci penurunan berat badan.