KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Simak cara registrasi ulang BCA mobile ke HP baru beserta solusinya saat gagal. Langkah berikut ini cukup penting bagi nasabah BCA yang memiliki perangkat baru. BCA atau Bank Central Asia merupakan salah satu bank swasta yang memiliki beragam layanan di Indonesia. Nasabah BCA berhak mendapatkan layanan Mobile banking yang memudahkan transaksi lewat Perangkat HP.
- Nasabah yang pertama kali unduh dan login m-BCA di BCA mobile.
- Nasabah yang sebelumnya pernah login BCA mobile.
- Nsabah yang pernah login BCA mobile dan aplikasi terhapus tidak perlu melakukan verifikasi biometrik ketika login kembali ke BCA mobile.
Cara memindahkan mobile banking BCA ke HP lain
Bagi Anda yang baru saja berganti HP, langkah pertama yang harus dilakukan untuk bisa kembali mengakses BCA Mobile.- Download install aplikasi BCA Mobile di HP Baru.
- Buka BCA Mobile.
- Masuk ke menu m-BCA di aplikasi BCA mobile.
- Masukkan 16 digit nomor Kartu ATM.
- Kirim SMS konfirmasi.
- Masukkan/Buat kode akses BCA mobile.
- Pilih Lanjut untuk memasuki proses verifikasi Foto dan isi nomor KTP.
- Masukkan kelengkapan data KTP
- Pilih Lanjut.
- Klik Mulai Mengambil.
- Tunggu hingga proses verifikasi biometrik
- Arahkan wajah ke kamera dengan benar.
- Klik Lanjut untuk menyelesaikan proses verifikasi.
- Pilih Lanjut untuk melakukan verifikasi dengan kode OTP.
- Masukkan kode OTP yang didapat melalui SMS.
- Proses verifikasi selesai dan BCA mobile sudah bisa digunakan.
Cara registrasi ulang BCA Mobile dengan status gagal
- Nasabah menghubungi nomor Halo BCA pada nomor 1500888 lalu klik angka 7.
- Tunggu hingga nada tunggu panggilan muncul.
- Ungkap bahwa terdapat gangguan pada registrasi ulang BCA Mobile.
- Verifikasi identitas seperti nomor KTP, nomor Kartu ATM, nomor HP, email aktif, hingga nama gadis ibu kandung.
- Petugas akan menyimpan dan melakukan proses pelaporan kegagalan tersebut.
- Petugas akan menghubungi nasabah kembali untuk mengklik link pada email.
- Verifikasi BCA Mobile akan berhasil dan nasabah bisa bertransaksi.