Cari Skutik Maxi? Inilah Harga Motor Matik Honda Vario 160, ADV 150, hingga Forza



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Cek harga motor matik mulai Honda PCX, Vario, ADV 160, hingga skutik premium di akhir tahun 2022. Varian ini tidak mengalami perubahan harga pada skutik bongsor seperti Honda PCX dan Vario.

Motor maxi Honda merupakan jenis motor yang memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan motor lainnya.

Tentunya, varian motor maxi Honda digunakan untuk jarak tempuh yang lebih jauh atau untuk keperluan transportasi penumpang.


Beberapa contoh motor maxi Honda yang populer di Indonesia adalah Honda PCX, Honda Adv 150, dan Honda Forza.

Baca Juga: Masih Terjangkau, Harga Motor Yamaha Mio M3 dari Rp 17 Jutaan di Akhir Tahun 2022

Motor maxi Honda umumnya memiliki kapasitas mesin yang lebih besar, sehingga mampu memberikan performa yang lebih tangguh dan bertenaga.

Selain itu, motor maxi Honda juga biasanya dilengkapi dengan fitur-fitur yang lebih canggih, seperti sistem pengereman yang andal, suspensi yang lebih baik, dan desain yang stylish dan modern.

Namun, motor maxi Honda juga biasanya memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan motor lainnya.

Motor matik Honda yang mudah dijangkau adalah Honda Vario 160 dengan trim CBS dan ABS masih alami stagnansi banderol.

Baca Juga: Pilihan Harga Motor Bekas Yamaha NMax ABS, Cek Varian Skutik Tahun Muda

Harga motor matik Honda Vario 160 terbaru stagnan dibanderol Rp 26.339.000 atau sama dengan bulan sebelumnya.

Kendaraan asal Jepang ini membuat pembaruan terbaru untuk harga motor matik bongsor per Desember 2022.

Varian lain seperti motor matik Honda ADV kini naik menjadi Rp 36.000.000, tentu ada varian kelas tertinggi di skutik bongsor motor matik.

Sementara harga motor matik Honda Forza turut naik ke Rp 90.313.000 yang menjadi kelas premium dari skutik bongsor asal Jepang.

Baca Juga: Cari Harga Mobil Bekas Daihatsu Ayla? Varian Facelift Jadi Pilihan di Akhir 2022

Untuk varian yang lebih tinggi ada Honda PCX varian CBS termurah masih stagnan yakni Rp 32.079.000.

Pilihan untuk varian dari motor matik Honda PCX ABS masih stagnan pada banderol Rp 35.510.000.

Apabila mempertimbangkan untuk membidik motor matik Honda murah, bisa memilih varian lain dari kelas 125cc seperti Scoopy hingga Vario 125.

Pastinya, setiap perincian harga motor matik Honda akan berbeda dari setiap diler di daerah luar Jakarta.

Baca Juga: Inilah Daftar Harga Motor Baru Skutik di Bawah Rp 20 Juta per Akhir Tahun 2022

Deretan harga motor matik berbadan besar dilansir dari laman resmi Astra Honda dengan banderol OTR Jakarta dan sekitarnya.

Harga motor matik Honda per akhir tahun 2022

  • Honda Vario 160 CBS dari Rp 26.339.000.
  • Honda Vario 160 ABS dari Rp 29.064.000.
  • Honda PCX - CBS dari Rp 32.079.000.
  • Honda PCX - ABS dari Rp 35.510.000.
  • Honda PCX e:HEV dari Rp 45.045.000.
  • Honda ADV 150 - CBS dari Rp 36.000.000.
  • Honda ADV 150 - ABS dari Rp 39.250.000.
  • Honda Forza dari Rp 90.313.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News