Carlos Ghosn dilengserkan dari jabatannya di Mitsubishi Motors Corporation (MMC)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mengumumkan pengantian direksinya. Hal ini dilakukan terkait dengan kasus yang menimpa Carlos Ghosn, Direktur aliansi Nissan Renault Mitsubishi.

Jabatan Chairman of the Board MMC (Representative Director) yang sebelumnya diisi oleh Carlos Ghosn saat ini diganti oleh Osamu Masuko. Oleh karena itu, efektif pada 26 November 2018, Osamu menjadi Member of the Board sekaligus CEO dari Mitsubishi Motor.

Dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Selasa (27/11), penggantian direksi punya alasan. Sebelumnya Ghosn ditujuk menjadi Chairman of the Board berdasarkan perjanjian aliansi antara MMC dan Nissan. 


Namun di Nissan, posisi Ghosn pun sudah tidak diakui. Sehingga sulit bagi bagi Ghosn untuk melanjutkan aktivitasnya sebagai Representative Director dan juga Chairman of the Board. Alhasil direksi MMC sepakat untuk melepaskan jabatan Carlos Ghosn dari jabatan direksi MMC.

Oleh karena absennya posisi direksi tersebut, maka dewan direksi MMC menunjuk Osamu Masuko menjadi Representative Director dan CEO sementara sampai adanya General Shareholder Meetings selanjutnya.

Sebelumnya, Head of PR & CSR Dept PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Bambang Kristiawan menjelaskan untuk masalah aliansi tentunya bukan area MMKSI untuk berbicara. Hal ini mengingat MMKSI hanya sebagai distributor di Indonesia. 

"Karena kebijakan aliansi ada di prinsipal kami. Yang pasti saat ini MMKSI semua berjalan dengan baik tidak ada masalah," kata Bambang kepada Kontan.co.id, Minggu (25/11).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Handoyo .