Catat 10 Makanan yan Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung hingga Pembuluh Darah



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Catat daftar makanan yang bermanfaat untuk kesehatan jantung yang mudah ditemukan. Setiap individu pasti mengharapkan jantungnya tetap sehat hingga usia lanjut.

Jantung adalah organ berongga berupa otot yang berfungsi sebagai pompa untuk menggerakkan darah ke seluruh tubuh, memberikan oksigen dan nutrisi yang diperlukan oleh sel-sel tubuh, serta mengeluarkan produk limbah dari tubuh.

Apabila jantung dan sistem peredaran darah berfungsi dengan baik, itu menandakan adanya kesehatan jantung yang baik.


Kesehatan jantung dapat dipengaruhi oleh pola makan, tingkat aktivitas, serta faktor genetik.

Baca Juga: Penting untuk Diet, Ini Daftar Kalori Makanan Sehari-Hari & Olahraga Membakar Kalori

Mengadopsi pola makan yang mencakup makanan-makanan ini dapat secara signifikan mengurangi risiko penyakit jantung.

Selain itu, menggabungkan pola makan sehat dengan olahraga teratur, pengelolaan stres, dan tidur yang cukup adalah kunci untuk menjaga kesehatan jantung secara keseluruhan.

Nutrisi penting untuk jantung

Inilah daftar nutrisi penting yang dibutuhkan untuk jantung yang lebih sehat.

  • Serat: Jenis serat yang larut dalam air, seperti yang terdapat dalam oatmeal, buah-buahan, sayuran, dan kacang-kacangan, dapat membantu menurunkan tingkat kolesterol LDL ("kolesterol jahat") dalam sirkulasi darah, serta menjaga kebersihan pembuluh darah.
  • Asam Lemak Omega-3: Asam lemak omega-3 memiliki potensi untuk mengurangi peradangan dalam pembuluh darah, mendukung ritme jantung yang sehat, dan mengurangi risiko penyakit jantung koroner.
  • Antioksidan: Nutrisi antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, dan beta-karoten memainkan peran kunci dalam melindungi sel-sel jantung dari kerusakan oksidatif yang dapat menjadi pemicu penyakit jantung.
  • Kalium: Mineral ini dapat membantu mengatur tekanan darah, mendukung fungsi keseimbangan cairan tubuh, dan memiliki dampak positif pada kesehatan jantung secara keseluruhan.
  • Magnesium: Magnesium memiliki peran penting dalam fungsi otot dan saraf, termasuk otot jantung, serta dapat berkontribusi pada kesehatan jantung secara menyeluruh.
  • Kalsium: Meskipun kalsium esensial untuk kesehatan tulang, namun mineral ini juga berperan dalam kontraksi otot jantung dan berkontribusi pada fungsi jantung yang optimal.
Dengan mengadopsi pola makan yang sehat untuk jantung, Anda dapat mengurangi atau bahkan menghilangkan faktor risiko penyakit jantung.

Hal ini termasuk penurunan tekanan darah, peningkatan kadar kolesterol, pengelolaan berat badan, dan stabilisasi gula darah.

Baca Juga: Tanpa Tambah Suplemen, Ini 7 Cara Jitu Menambah Nafsu Makan Anak Secara Alami

Makanan yang menyehatkan jantung

Catat beberapa makanan yang bermanfaat untuk kesehatan jantung yang mudah kaya nutrisi, dilansir dari laman UIHC.

1. Minyak Zaitun

Minyak zaitun mengandung banyak antioksidan yang bermanfaat untuk melindungi pembuluh darah. Mengganti lemak jenuh seperti mentega dengan minyak zaitun dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.

2. Kacang Kenari dan Almond

Konsumsi segenggam kecil kacang kenari atau almond setiap hari bisa menurunkan kadar kolesterol dan melindungi arteri jantung dari peradangan. Selain itu, kacang kenari juga kaya akan omega-3.

3. Kacang Hitam

Kacang hitam mengandung antioksidan, folat, dan magnesium yang dapat membantu menurunkan tekanan darah. Sebaiknya, kacang hitam kalengan dibilas terlebih dahulu untuk mengurangi kandungan garam berlebih.

4. Yogurt Rendah Lemak

Produk susu ini tidak hanya membantu menjaga kekuatan tulang tetapi juga membantu mengatur tekanan darah. Memilih yogurt rendah lemak memungkinkan Anda untuk meningkatkan asupan kalsium sambil mengurangi asupan lemak.

5. Buah Ceri

Buah ceri kaya akan antioksidan yang melindungi pembuluh darah dan mengurangi peradangan.

6. Cokelat Hitam

Adanya cokelat hitam bagi tubuh dapat meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, serta diabetes. Pilihlah cokelat hitam dengan kandungan kakao minimal 70% untuk mendapatkan manfaat maksimal.

7. Jeruk

Buah jeruk mengandung serat yang efektif dalam melawan kolesterol serta potasium yang dapat membantu mengontrol atau bahkan menurunkan tekanan darah.

8. Alpukat

Alpukat kaya akan lemak sehat yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan mengurangi risiko penyakit jantung.

9. Sayuran Berdaun Gelap

Sayuran berdaun hijau kaya akan vitamin, mineral, dan nitrat yang membantu melebarkan pembuluh darah, memastikan darah yang kaya oksigen mencapai jantung. Contoh sayuran ini termasuk bayam, selada, arugula, bok choy, dan sawi.

Anda bisa memilih nutrisi penting, untuk menjaga berat badan yang sehat, mengelola stres, berhenti merokok (jika Anda merokok), dan menjalani gaya hidup aktif untuk menjaga kesehatan jantung secara keseluruhan.

Demikian penjelasan untuk merekomendasikan makanan yang menyehatkan jantung agar bisa dikonsumsi setiap hari.

Selanjutnya: Promo BCA x McD Drive Thru 1-30 Agustus 2024, Ada Cashback Rp 45.000

Menarik Dibaca: Gula Darah Stabil, 4 Minuman Tinggi Antioksidan yang Bagus untuk Penderita Diabetes

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News