KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perhatikan batas transfer BNI tahun 2025 yang berlaku sesuai dengan jenis tabungan dan kartu ATM yang dimiliki. Limit transfer ini juga disesuaikan berdasarkan tujuan transaksi dan jenis layanan yang digunakan. BNI menetapkan limit transfer berbeda untuk tiap jenis tabungan dan kartu ATM, bertujuan melindungi dan meningkatkan keamanan transaksi nasabah. Kartu ATM BNI dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan, baik individu maupun bisnis, melalui program seperti Taplus dan Taplus Bisnis. Tabungan dan kartu ATM ini juga mendukung aktivitas bisnis serta investasi untuk berbagai kalangan.
Baca Juga: BNI Mobile Tidak Bisa Digunakan? Ini Cara Migrasi ke Wondr by BNI untuk Nasabah
Limit Transfer BNI
1. Limit transfer dan transaksi Taplus Muda BNI
Pertama, untuk nasabah Taplus Muda bisa mengetahui rincian limit transfer ini.- Limit tarik tunai BNI Taplus Muda sebesar Rp5 000.000.
- Limit belanja BNI Taplus Muda sebesar Rp10.000.000.
- Limit transfer BNI Taplus Muda sebesar Rp10.000.000.
- Limit transfer antar bank sebesar Rp10.000.000
2. Limit transfer dan transaksi Taplus BNI Kartu GPN
Bagi nasabah yang menggunakan kartu GPN pada tabungan seri Taplus bisa memperhatikan rincian berikut.- Limit Tarik Tunai Taplus sebesar Rp10.000.000
- Limit Debit EDC Taplus sebesar Rp100.000.000
- Limit Transfer ke BN TaplusI sebesar Rp50.000.000
- Limit Transfer antar Bank sebesar Rp15.000.000.
3. Limit transfer Taplus BNI Kartu Silver
Selanjutnya, bagi pengguna Taplus dengan kartu Silver wajib mengetahui rincian limit transfer berikut.- Limit Tarik Tunai Taplus sebesar Rp5.000.000
- Limit Debit EDC Taplus sebesar Rp10.000.000
- Limit Transfer ke BNI Taplus sebesar Rp50.000.000
- Limit Transfer antar Bank sebesar Rp10.000.000.
4. Limit transfer Taplus BNI Kartu Gold
Nah, bagi pengguna Taplus dengan kartu Gold juga perlu mengetahui rincian limit transfer ini- Limit Tarik Tunai Taplus sebesar Rp15.000.000
- Limit Debit EDC Taplus sebesar Rp50.000.000
- Limit Transfer ke BNI Taplus sebesar Rp100.000.000
- Limit Transfer antar Bank sebesar Rp25.000.000.
5. Limit transfer dan transaksi Taplus BNI Kartu Platinum
Selanjutnya, bagi pemegang kartu Platinum untuk tabungan Taplus juga bisa mengecek limit transfer berikut.- Limit Tarik Tunai Taplus sebesar Rp15.000.000
- Limit Debit EDC Taplus sebesar Rp100.000.000
- Limit Transfer ke BNITaplus sebesar Rp100.000.000
- Limit Transfer antar Bank sebesar Rp50.000.000.
6. Limit transfer dari Wondr by BNI
Nah, salah satu layanan terbaru dari BNI adalah mobile banking Wondr dengan limit berikut ini.- Transfer ke sesama BNI RP300.000.000/hari
- Transfer BI-FAST sebesar Rp250.000.000/hari
- Transfer Realtime Online sebesar Rp200.000.000/hari
- Transaksi QRIS sebesar Rp25.000.000/hari
- Transaksi Quick Access sebesar Rp2.000.000/hari
- Transfer ke rekening sendiri sebesar Rp5.000.000.000/hari.