KONTAN.CO.ID - Catat, inilah jadwal banner Honkai: Star Rail Jing Yuan dan Light Cone terbaru. Banner terbaru Honkai: Star Rail Jing Yuan ini akan menggantikan Seele yang menjadi karakter bintang 5 pada banner ekslusif pertama di HSR, kapan bisa di-gacha? Meski belum lama rilis, HoYoverse telah mempersiapkan karakter baru yang akan hadir di Honkai: Star Rail. Dengan hadirnya karakkter baru di versi perdana Honkai: Star Rail ini, otomatis banner Seele akan segera ditarik. Jangan berkecil hati bagi Anda yang mungkin belum mendapatkan Seele di Honkai: Star Rail, mungkin kehadiran Jing Yuan dapat mengobati rasa kekecewaan Anda yang belum mendapatkan karakter bintang 5 eklsusif di HSR.
Jadi, kapan Jing Yuan bakal muncul di banner terbaru Honkai: Star Rail? Menyambut kehadiran Jing Yuan, HoYoverse juga telah mengungkapkan beberapa info menarik seputar Jenderal dari Tujuh Arbiter yang memimpin Cloud Knight XIanzhou Loufo ini. Termasuk informasi mengenai kisah atau lore, penjelasan Talent hingga trailer dari Jing Yuan. Berikut ini informasi singkat, profil dari Jing Yuan yang merupakan karakter baru Honkai: Star Rail. Baca Juga: Baizhu Genshin Impact, Berikut Material, hingga Rekomendasi Weapon & Artifact
Profil Jing Yuan - Honkai: Star Rail
- Nama: Jing Yuan
- Path: Erudition
- Tipe serangan: Lightning
- Faksi: Xianzhou Luofo
- Character voice:
- Inggris: Alejandro Saab
- Jepang: Ono Daisuke
- Mandarin: Sun Ye
- Korea; Ryu Seung-gon
Jadwal rilis banner Jing Yuan Honkai Star Rail
Banner Jing Yuan di Honkai: Star Rail bakal rilis pada hari Rabu, 17 Mei 2023 mulai pukul 18:00 (waktu server). Banner tersebut akan tersedia sampai tanggal 6 Juni 2023 mendatang pukul 14:59 (waktu server). Banner Jing Yuan di Honkai: Star Rail akan hadir dalam event Warp"Pusaran Tombak Langit" dengan karakter bintang 4 lainnya yang mendapatkan rate up sebagai berikut. Daftar banner event Warp "Pusaran Tombak Langit":- Jing Yuan (Eridition: Lightning) - Bintang 5
- Tingyun (Harmony: Lightning) - Bintang 4
- Sushang (Hunt: Physical) - Bintang 4
- March 7th (Preservation: Ice) - Bitnang 4
- Before Dawn (Erudition) - Bintang 5
- Planetary Rendezvous (Harmony) - Bintang 4
- Day One of My New Life (Hunt) - Bintang 4
- Lihgt One of My New Life (Preservation) - Bintang 4