KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kumham) membuka pendaftaran penerimaan calon taruna dan taruni di Sekolah Kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim) untuk tahuan anggaran 2020. Ini berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor B/304/M.SM.01.00/2020 Tanggal 16 Maret 2020 tentang Persetujuan Prinsip Tambahan Kebutuhan CPNS dari Siswa/Siswi POLTEKIP/POLTEKIM Tahun Anggaran 2020. Saat lulus seleksi, setiap calon taruna dan taruni bakal menjalani pendidikan kedinasan diploma IV yang setara strata satu. Khusus Poltekip setelah lulus ditempatkan dalam jabatan Penelaah Status Warga Binaan Pemasyarakatan atau analis pemasyarakatan. Sedangkan untuk Politeknik Imigrasi setelah lulus akan ditempatkan dalam jabatan analis keimigrasian.
Catat, Kumham membuka pendaftaran dua sekolah kedinasan mulai 8 Juni
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kumham) membuka pendaftaran penerimaan calon taruna dan taruni di Sekolah Kedinasan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) dan Politeknik Imigrasi (Poltekim) untuk tahuan anggaran 2020. Ini berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor B/304/M.SM.01.00/2020 Tanggal 16 Maret 2020 tentang Persetujuan Prinsip Tambahan Kebutuhan CPNS dari Siswa/Siswi POLTEKIP/POLTEKIM Tahun Anggaran 2020. Saat lulus seleksi, setiap calon taruna dan taruni bakal menjalani pendidikan kedinasan diploma IV yang setara strata satu. Khusus Poltekip setelah lulus ditempatkan dalam jabatan Penelaah Status Warga Binaan Pemasyarakatan atau analis pemasyarakatan. Sedangkan untuk Politeknik Imigrasi setelah lulus akan ditempatkan dalam jabatan analis keimigrasian.