JAKARTA. Implementasi single Investor identification atau SID untuk reksadana ditargetkan dapat terealisasi akhir tahun ini. Dengan sistem tersebut, transaksi reksadana akan semakin mudah. "Pada akhir tahun ini, kami menargetkan penerapan pemberian nomor SID bagi pemilik reksadana secara keseluruhan, " kata Direktur Utama PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) Heri Sunaryadi, baru-baru ini. Saat ini, penerapan SID baru diterapkan bagi investor yang berinvestasi di pasar modal. Menurut Heri, penerapan SID reksadana merupakan inisiatif Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang bekerjasama dengan KSEI selaku lembaga yang menyimpan data investor pasar modal.
Catat, SID reksadana diimplementasikan tahun ini
JAKARTA. Implementasi single Investor identification atau SID untuk reksadana ditargetkan dapat terealisasi akhir tahun ini. Dengan sistem tersebut, transaksi reksadana akan semakin mudah. "Pada akhir tahun ini, kami menargetkan penerapan pemberian nomor SID bagi pemilik reksadana secara keseluruhan, " kata Direktur Utama PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) Heri Sunaryadi, baru-baru ini. Saat ini, penerapan SID baru diterapkan bagi investor yang berinvestasi di pasar modal. Menurut Heri, penerapan SID reksadana merupakan inisiatif Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang bekerjasama dengan KSEI selaku lembaga yang menyimpan data investor pasar modal.