KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada empat obligasi baru yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sepanjang pekan ini (4-8 Mei 2020). Total nilai emisi empat obligasi tersebut mencapai Rp 2,4 triliun. Pertama, Obligasi Berkelanjutan III PNM III Tahun 2020 sebesar Rp 250 miliar dengan peringkat idA+ (Single A Plus) dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Kedua, Obligasi Berkelanjutan II Batavia Prosperindo Finance Tahap II senilai Rp 200 miliar dengan bunga 9,70% per tahun. Obligasi bertenor 370 hari ini memperoleh peringkat idBBB (Triple B) dari Pefindo.
Baca Juga: Nilai Emisi Obligasi Sudah Mencapai Rp 71,29 Triliun, Begini Prospeknya Ketiga, Obligasi Berkelanjutan III PLN Tahap VII Tahun 2020 senilai Rp 1,74 triliun dengan peringkat idAAA (Triple A) dari Pefindo. Keempat, Obligasi Berkelanjutan I J Resources Asia Pasifik Tahap IV Tahun 2020 sebesar Rp 225 miliar dengan bunga 10,25% per tahun. Obligasi bertenor tiga tahun ini memperoleh peringkat idA (Single A) dari Pefindo.