KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan investasi milik Warren Buffett, Buffett’s Berkshire mencetak rekor pembelian kembali saham (buyback) senilai US$ 24,7 miliar. Aksi buyback terus berlanjut sebagai cara Buffet untuk memutar uangnya yang bernilai besar. Dilansir dari Bloomberg, Minggu (28/2), konglomerat tersebut melakukan aksi buyback senilai US$ 9 miliar pada kuartal IV 2020. Nilai itu menyamai rekor yang dibuat pada tiga bulan sebelumnya, sebagaimana diungkapkan Buffet pada Sabtu (27/2) lalu dalam laporan tahunannya kepada investor. "Berkshire telah membeli kembali lebih banyak saham sejak akhir tahun, dan kemungkinan akan mengurangi jumlah sahamnya di masa depan. Tindakan itu untuk meningkatkan kepemilikan investor di semua bisnis Berkshire sebesar 25% tanpa mengharuskan menyentuh dompet Anda," kata Buffet dalam surat tersebut.
Catatkan rekor, Buffett’s Berkshire buyback saham US$ 24,7 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan investasi milik Warren Buffett, Buffett’s Berkshire mencetak rekor pembelian kembali saham (buyback) senilai US$ 24,7 miliar. Aksi buyback terus berlanjut sebagai cara Buffet untuk memutar uangnya yang bernilai besar. Dilansir dari Bloomberg, Minggu (28/2), konglomerat tersebut melakukan aksi buyback senilai US$ 9 miliar pada kuartal IV 2020. Nilai itu menyamai rekor yang dibuat pada tiga bulan sebelumnya, sebagaimana diungkapkan Buffet pada Sabtu (27/2) lalu dalam laporan tahunannya kepada investor. "Berkshire telah membeli kembali lebih banyak saham sejak akhir tahun, dan kemungkinan akan mengurangi jumlah sahamnya di masa depan. Tindakan itu untuk meningkatkan kepemilikan investor di semua bisnis Berkshire sebesar 25% tanpa mengharuskan menyentuh dompet Anda," kata Buffet dalam surat tersebut.