KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT BNI Multifinance tak hanya memastikan penerapan protokol kesehatan 3M: memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Anak usaha PT Bank Negara Indonesia (Persero) ini juga melakukan berbagai antisipasi termasuk testing yang menjadi bagian dari 3T. “BNI Multifinance secara berkala melakukan rapid test dan test swab. Karyawan yang melakukan dinas luar kota wajib working from home minimal tiga hari. Harus langsung rapid test sebelum masuk kantor kembali,” ujar Direktur Utama BNI Multifinance Hasan Gazali Pulungan kepada Kontan.co.id. Selain itu, perusahaan juga mewajibkan seluruh karyawan menggunakan masker yang bekerja dari kantor. Agar memastikan kantor tetap dalam keadaan sehat dan meminimalisir penyebaran Covid-19, BNI Multifinance melakukan penyemprotan kepada kantor dengan disinfektan.
Cegah Covid-19 di kantor, BNI Multifinance rutin lakukan testing
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT BNI Multifinance tak hanya memastikan penerapan protokol kesehatan 3M: memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan. Anak usaha PT Bank Negara Indonesia (Persero) ini juga melakukan berbagai antisipasi termasuk testing yang menjadi bagian dari 3T. “BNI Multifinance secara berkala melakukan rapid test dan test swab. Karyawan yang melakukan dinas luar kota wajib working from home minimal tiga hari. Harus langsung rapid test sebelum masuk kantor kembali,” ujar Direktur Utama BNI Multifinance Hasan Gazali Pulungan kepada Kontan.co.id. Selain itu, perusahaan juga mewajibkan seluruh karyawan menggunakan masker yang bekerja dari kantor. Agar memastikan kantor tetap dalam keadaan sehat dan meminimalisir penyebaran Covid-19, BNI Multifinance melakukan penyemprotan kepada kantor dengan disinfektan.