KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengimbau, agar warga negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri untuk tidak kembali ke tanah air di saat ini. Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) yang masuk dari negara lain (imported case). Oleh karena itu, untuk WNI yang masih berada di luar dengan kegiatan yang masih berjalan diimbau untuk tidak mudik terlebih dahulu. "Kalau yang di luar negeri aman, ya di sana dulu sebab Indonesia sendiri sedang berusaha untuk menjaga keselamatan WNI yang di Indonesia," ujar Muhadjir usai rapat terbatas, Selasa (31/3).
Cegah imported case, pemerintah imbau WNI yang di luar negeri untuk tidak mudik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengimbau, agar warga negara Indonesia (WNI) yang berada di luar negeri untuk tidak kembali ke tanah air di saat ini. Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) yang masuk dari negara lain (imported case). Oleh karena itu, untuk WNI yang masih berada di luar dengan kegiatan yang masih berjalan diimbau untuk tidak mudik terlebih dahulu. "Kalau yang di luar negeri aman, ya di sana dulu sebab Indonesia sendiri sedang berusaha untuk menjaga keselamatan WNI yang di Indonesia," ujar Muhadjir usai rapat terbatas, Selasa (31/3).