KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan kasus Covid-19 yang cukup signifikan, membuat pemerintah melakukan langkah-langkah mitigasi untuk mencegah keparahan. Upaya menekan keparahan karena adanya varian omicron, dengan akselerasi vaksin Covid-19 dan booster bagi seluruh masyarakat terus didorong. "Pemerintah juga meminta agar masyarakat yang sudah memiliki tiket vaksin ketiga atau booster agar langsung melakukan suntikan vaksin di gerai-gerai yang telah disediakan pemerintah," tutur Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers virtual Evaluasi PPKM, Senin (24/1). Luhut menambahkan, pemerintah juga akan terus mendorong vaksinasi dosis kedua dengan sasaran masyarakat umum dan lansia terutama di provinsi, kabupaten, kota yang belum memenuhi jumlah capaian dosis vaksinasi.
Cegah Keparahan Varian Omicron, Pemerintah Percepat Vaksin Covid-19 dan Booster
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan kasus Covid-19 yang cukup signifikan, membuat pemerintah melakukan langkah-langkah mitigasi untuk mencegah keparahan. Upaya menekan keparahan karena adanya varian omicron, dengan akselerasi vaksin Covid-19 dan booster bagi seluruh masyarakat terus didorong. "Pemerintah juga meminta agar masyarakat yang sudah memiliki tiket vaksin ketiga atau booster agar langsung melakukan suntikan vaksin di gerai-gerai yang telah disediakan pemerintah," tutur Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers virtual Evaluasi PPKM, Senin (24/1). Luhut menambahkan, pemerintah juga akan terus mendorong vaksinasi dosis kedua dengan sasaran masyarakat umum dan lansia terutama di provinsi, kabupaten, kota yang belum memenuhi jumlah capaian dosis vaksinasi.