Cegah Keriput, Ini 4 Manfaat Serum Vitamin C buat Kulit



MOMSMONEY.ID - Apa saja, ya, kira-kira manfaat dari menggunakan serum vitamin C secara rutin bagi kesehatan kulit? Berikut ini penjelasannya.

Vitamin C adalah kandungan baik yang memiliki manfaat bagi kesehatan kulit. Tak jarang, makin banyak produk skincare yang mulai menggunakan bahan vitamin C dalam produknya.

Telah banyak produk yang memproduksi serum vitamin C karena manfaatnya yang baik dalam membantu merawat kesehatan kulit.


Nah, ini dia sederet manfaat rutin menggunakan serum vitamin C bagi kesehatan kulit:

Baca Juga: 4 Manfaat Setting Spray, Biasa Dipakai Setelah Make Up

Mencegah keriput

Masalah kesehatan kulit lainnya yang bisa dicegah adalah keriput atau kulit yang tidak kenyal seiring bertambahnya usia. Untuk mencegah hal tersebut terjadi pada usia dini, maka ada baiknya untuk mulai rutin menggunakan produk perawatan kulit atau skincare yang memiliki kandungan vitamin C.

Stres, penuaan, polusi, dan radiasi matahari adalah penyebab kulit menjadi keriput dan tidak kenyal. Sebaiknya mulai gunakan serum vitamin C yang mampu bekerja pada lapisan dalam kulit untuk mengurangi risiko penuaan kulit.

Melembapkan dan menyerahkan

Kulit yang sehat adalah kulit yang lembap. Untuk mencapai kelembapan kulit yang tepat, serum vitamin C dapat menjadi salah satu bahannya.

Semakin banyak memiliki kandungan vitamin C dalam tubuh maka kelembapan kulit juga makin terjaga.

Selain itu serum vitamin C juga telah dipercaya mampu untuk menyerahkan kulit yang kusam. Hal tersebut disebabkan karena vitamin C mampu mengurangi pigmentasi pada kulit sehingga kulit kusam pun dapat terlihat cerah.

Baca Juga: Bukan Cuma Roll-on Saja, Kenali 5 Jenis Deodoran Lainnya di Sini

Mengurangi hyperpigmentasi

Hyperpigmentasi merupakan kondisi kulit yang menggelap akibat terkena radiasi matahari, terbakar, noda hitam dan bahkan bekas jerawat.

Laman Allure menjelaskan, penggunaan serum vitamin C secara rutin bisa membantu untuk mengurangi tampilan noda hitam yang ada pada wajah. Sehingga warna kulit akan tampak lebih rata dan cerah.

Meningkatkan produksi kolagen

Kolagen adalah kandungan yang memiliki peran untuk menjaga kesehatan kulit. Namun seiring bertambahnya usia, produksi kolagen dalam tubuh juga akan semakin berkurang.

Melansir dari laman Health Line, vitamin C adalah salah satu vitamin yang bisa membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh. Sehingga menggunakan produk serum vitamin C bisa menjadi salah satu pilihannya.

Tertarik menggunakan? Itulah tadi beberapa manfaat rutin menggunakan serum vitamin C untuk kesehatan kulit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Christ Penthatesia