KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk meningkatkan literasi investasi di kalangan anak muda, fintech Moduit dan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) bekerja sama mengadakan kegiatan pendidikan literasi investasi. Moduit, sebagai Digital Private Wealth Management Platform, sebuah perusahaan investasi daring yang terintegrasi, mengadakan kolaborasi pendidikan literasi investasi bersama Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) yang diadakan pada 10 Agustus sampai 14 Oktober 2021 dalam rangka meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang investasi dan pasar modal. Kegiatan literasi pendidikan yang dibalut dalam kursus singkat ini dibentuk dalam rangka mendukung program pemerintah, khususnya kebijakan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka yang diluncurkan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim dalam memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memilih mata kuliah yang akan diambil secara bebas.
Cegah literasi investasi rendah, Moduit kolaborasi dengan UWKS
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk meningkatkan literasi investasi di kalangan anak muda, fintech Moduit dan Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) bekerja sama mengadakan kegiatan pendidikan literasi investasi. Moduit, sebagai Digital Private Wealth Management Platform, sebuah perusahaan investasi daring yang terintegrasi, mengadakan kolaborasi pendidikan literasi investasi bersama Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (UWKS) yang diadakan pada 10 Agustus sampai 14 Oktober 2021 dalam rangka meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang investasi dan pasar modal. Kegiatan literasi pendidikan yang dibalut dalam kursus singkat ini dibentuk dalam rangka mendukung program pemerintah, khususnya kebijakan Merdeka Belajar - Kampus Merdeka yang diluncurkan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim dalam memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memilih mata kuliah yang akan diambil secara bebas.