KONTAN.CO.ID - Lebih dari setengah juta warga Korea Selatan menandatangani petisi yang menyerukan larangan bagi turis dari China memasuki negara mereka. Petisi ini muncul di tengah rencana mengevakuasi warga negeri ginseng dari Wuhan, China. Sebuah petisi yang warga ajukan ke Kantor Kepresidenan Korea, hingga Selasa (28/1), sudah mengumpulkan lebih dari 530.000 tanda tangan, menunjukkan ketakutan yang berkembang di Korea Selatan bahwa virus corona bisa menyebar secara luas. Kasus terkonfirmasi pertama yang terdeteksi di Korea Selatan adalah warga negara Cina. Sedang tiga lainnya adalah warga Korea Selatan yang pernah melakukan perjalanan ke Wuhan, pusat penyebaran wabah virus corona baru.
Cegah virus corona, warga Korea Selatan tolak kedatangan turis China
KONTAN.CO.ID - Lebih dari setengah juta warga Korea Selatan menandatangani petisi yang menyerukan larangan bagi turis dari China memasuki negara mereka. Petisi ini muncul di tengah rencana mengevakuasi warga negeri ginseng dari Wuhan, China. Sebuah petisi yang warga ajukan ke Kantor Kepresidenan Korea, hingga Selasa (28/1), sudah mengumpulkan lebih dari 530.000 tanda tangan, menunjukkan ketakutan yang berkembang di Korea Selatan bahwa virus corona bisa menyebar secara luas. Kasus terkonfirmasi pertama yang terdeteksi di Korea Selatan adalah warga negara Cina. Sedang tiga lainnya adalah warga Korea Selatan yang pernah melakukan perjalanan ke Wuhan, pusat penyebaran wabah virus corona baru.