Cek Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham Untuk Hari Ini, Kamis (28/11)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melorot 68,22 poin atau turun 0,93% ke level 7.245,88 pada perdagangan Selasa (26/11).

Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas, Alrich Paskalis Tambolang melihat secara teknikal, IHSG berhasil breakout support dinamis MA20. Selain itu, pada indikator MACD terlihat pergerakan histogram yang cenderung sideways

"Dengan demikian, IHSG berpotensi bergerak dalam rentang 7.225-7.275 pada perdagangan Kamis (28/11)," kata Alrich kepada Kontan.co.id, Rabu (27/11).


Alrich menyampaikan, pergerakan pasar pada Kamis (28/11) diperkirakan masih tetap akan dipengaruhi oleh rilis risalah FOMC dari The Fed.

Baca Juga: Wall Street Menanti Laporan Inflasi Utama, Suku Bunga AS Diprediksi Turun Bulan Depan

Menurut dia, pasar kemungkinan akan lebih dulu mencerna isi risalah tersebut, yang nantinya akan memberikan petunjuk mengenai arah kebijakan The Fed dan dampaknya terhadap kondisi ekonomi global ke depan.

"Diharapkan risalah yang dirilis dapat memberikan panduan kepada pasar mengenai kemungkinan kelanjutan pemangkasan suku bunga oleh The Fed disisa akhir tahun," ucap Alrich.

Top picks saham dari Phintraco Sekuritas untuk perdagangan Kamis (28/11) antara lain BBYB, LSIP, ESSA, JSMR, dan MAPI.

Baca Juga: Siap-siap! Ini Sektor & Saham Unggulan Analis Mengantisipasi Hadirnya Window Dressing

VP Marketing, Strategy and Planning PT Kiwoom Sekuritas Indonesia Oktavianus Audi memprediksi IHSG Kamis (28/11) bergerak mixed cenderung melemah dalam rentang level support 7.194 dan resistance 7.333 dengan indikator MACD menunjukkan penguatan tren, meski RSI terjadi pembalikan arah.

Audi bilang pasar akan dipengaruhi arah kebijakan Bank Sentral Amerika Serikat (AS) atau The Federal Reserves (The Fed) pasca rilis risalah Federal Open Market Committee (FOMC). Sebab, beberapa anggota menyarankan untuk mempertahankan suku bunga. 

"Meski demikian, berdasarkan data CME FedWatch menunjukkan potensi pemangkasan sebesar 25 bps di pertemuan Desember," kata Audi kepada Kontan.co.id, Rabu (27/11).

Selain itu, pernyataan Donald Trump terkait kenaikan tarif 10% untuk barang China dan juga pengenaan tarif 20% dari Kanada dan Mexico juga membuat ketidakpastian ekonomi kembali meningkat.

Baca Juga: Menilik Prospek Kinerja Emiten Sejuta Umat dan Rekomendasi Analis

Audi merekomendasikan untuk mencermati sejumlah saham berikut untuk perdagangan Kamis (28/11):

1. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR)

  • Rekomendasi: Speculative buy
  • Support: Rp 4.550
  • Resistance: Rp 4.940
2. PT Dian Swastatika Sentosa Tbk (DSSA)

  • Rekomendasi: Speculative buy
  • Support: Rp 36.900
  • Resistance: Rp 40.200

Selanjutnya: KPU: Hasil Resmi Pilkada Provinsi 2024 Diumumkan 15 Desember

Menarik Dibaca: Apa Itu Thanksgiving? Kenali Sejarah dan Cara Merayakan Thanksgiving di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati