Cek Rekomendasi Saham Pilihan dari BNI Sekuritas untuk Hari Ini (2/10)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi naik ke kisaran 6.970-7.000 pada perdagangan Senin (2/10). Sekedar mengingatkan, IHSG terkerek 0,03% ke level 6.939,89 pada perdagangan Jumat (29/9).

Head of Retail Research Analyst BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan, IHSG berpotensi menguat setelah data Core PCE Price Index Amerika Serikat (AS) secara bulanan menurun dan juga tidak ada government shutdown di AS.

"Level support berada di 6.900-6.920 dan resistance di 6.970-7.000," ucap Fanny dalam risetnya, Senin (2/10).


Dari AS, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 0,47% pada Jumat (29/9). Begitu juga dengan S&P 500 yang turun sebesar 0,27%. Di sisi lain, indeks Nasdaq menguat sebesar 0,14%.

Para investor mengikuti berita terbaru tentang potensi government shutdown. Core PCI price index, yang merupakan metrik inflasi yang disukai oleh Federal Reserve pada Agustus 2023 sebesar 3,9% year on year (yoy), sesuai ekspektasi.

Baca Juga: Simak Rekomendasi Saham INCO, ITMG, BUKA, BFIN untuk Awal Oktober 2023

Hari ini Indonesia akan menyampaikan inflasi September 2023 yang dipekirakan sebesar 2,25% yoy.

Berikut saham pilihan BNI Sekuritas untuk Senin (1/10):

1. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)

  • Speculative buy
  • Support di Rp 8.800, cutloss jika break di bawah Rp 8.775. Jika tidak break di bawah Rp 8.800, potensi naik ke Rp 8.900-Rp 8.950 short term.
2. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI)

  • Buy if break Rp 6.075
  • Resistance di Rp 6.150-Rp 6.225.
  • Support di Rp 6.000, cutloss jika break di bawah Rp 5.900.
3. PT Arkora Hydro Tbk (ARKO)

  • Speculative buy
  • Support di Rp 700, cutloss jika break di bawah Rp 690. Jika tidak break di bawah Rp 700, potensi naik ke Rp 730-Rp 750 short term.

 
ACES Chart by TradingView

4. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES)

  • Speculative buy
  • Support di Rp 745, cutloss jika break di bawah Rp 740. Jika tidak break di bawah Rp 740, potensi naik ke Rp 775-Rp 800 short term.
5. PT Merdeka Battery Materials Tbk (MBMA)

  • Speculative buy
  • Support di Rp 800, cutloss jika break di bawah Rp 790. Jika tidak break di bawah Rp 790, potensi naik ke Rp 825-Rp 850 short term.
6. PT Barito Paciic Tbk (BRPT)

  • Speculative buy
  • Support di Rp 1.300, cutloss jika break di bawah Rp 1.280. Jika tidak break di bawah Rp 1.280, potensi naik ke Rp 1.340-Rp 1.380 short term.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari