Cek Rekomendasi Saham Pilihan untuk Perdagangan Hari Ini (3/7)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami penurunan 14,48 poin atau melemah 0,20% ke posisi 7.125,14 pada Selasa (2/7).

Founder Stocknow.id Hendra Wardana memprediksi secara teknikal IHSG akan membentuk higher low dengan menguji MA200 sebagai support dynamic yang kuat.

Sedangkan pada indikator stochastic, garis stochastic sudah berada pada area overbought yang mengindikasikan jenuh beli telah terjadi pada pasar saham. Hendra juga menyoroti ada aksi profit taking pada sesi II perdagangan kemarin, yang tampak dari panic selling terhadap saham PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) yang menjadi pemberat IHSG.


Hendra memperkirakan pada hari ini IHSG akan bergerak dengan kecenderungan melemah dengan menguji level dynamic support pada MA200 di level 7.087 dan resistance di area 7.179.

"IHSG pada hari ini berpotensi terkoreksi terlebih dulu karena adanya aksi taking profit yang dilakukan para investor," kata Hendra dalam risetnya, Rabu (3/7).

Baca Juga: Intip Rekomendasi Saham ADRO, JSMR, KKGI, dan AVIA untuk Perdagangan Hari Ini (3/7)

Berikut rekomendasi saham yang menarik untuk dicermati pada perdagangan hari ini:

1. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Strategi swing trade, buy pada area harga Rp 1.590

  • Target harga 1: Rp 1.635
  • Target harga 2: Rp 1.660
  • Stoploss: Rp 1.540.
2. PT Adaro Minerals Indonesia Tbk (ADMR)

Strategi swing trade, buy pada area harga Rp 1.395

  • Target harga 1: Rp 1.435
  • Target harga 2: Rp 1.485
  • Stoploss: Rp 1.350.

 
ADMR Chart by TradingView

3. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR)

Strategi swing trade, buy pada area harga Rp 5.150

  • Target harga 1: Rp 5.300
  • Target harga 2: Rp 5.425
  • Stoploss: Rp 4.950.
4. PT Astra Otoparts Tbk (AUTO)

Strategi swing trade, buy pada area harga Rp 1.940

  • Target harga 1: Rp 2.000
  • Target harga 2: Rp 2.040
  • Stoploss: Rp 1.875.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari