KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan hari Rabu (4/9), setelah sehari sebelumnya tergelincir. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG menguat 56 poin atau naik 0,74% ke level 7.672,89 saat penutupan perdagangan. Total volume perdagangan saham di BEI pada Rabu mencapai 36,75 miliar dengan nilai transaksi Rp 11,46 triliun.
Baca Juga: Cek Saham-Saham yang Banyak Dikoleksi Asing Kemarin Saat IHSG Turun Terdapat 278 saham yang menguat, sementara 331 saham yang melemah dan 193 saham yang stagnan alias tak berubah. Investor asing masih melanjutkan net buy mereka sebesar Rp 192,64 miliar di seluruh pasar. Akumulasi net buy asing dalam sepekan terakhir tembus Rp 16,02 triliun.