KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT), produsen semen dengan merek dagang Semen Merah Putih, menyambut positif program 3 juta rumah yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto. Program ini diharapkan mampu mendorong permintaan semen secara signifikan di tengah tekanan yang dihadapi industri semen pada tahun 2024. General Manager Sales & Marketing Cemindo Gemilang, Oza Guswara, mengungkapkan bahwa industri semen saat ini menghadapi tantangan yang cukup berat. Oleh karena itu, proyek konstruksi berskala nasional, seperti program 3 juta rumah, menjadi peluang penting bagi industri untuk kembali tumbuh. "Kami melihat program ini sebagai momentum yang dapat membantu pemulihan industri semen, terutama untuk produk semen kantong yang memiliki kontribusi 70% terhadap total penjualan CMNT. Pada tahap awal, program ini kami perkirakan dapat meningkatkan permintaan semen sebesar 1%,” ujar Oza kepada KONTAN, Kamis (7/11).
Cemindo Gemilang Siap Sambut Program 3 Juta Rumah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT), produsen semen dengan merek dagang Semen Merah Putih, menyambut positif program 3 juta rumah yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto. Program ini diharapkan mampu mendorong permintaan semen secara signifikan di tengah tekanan yang dihadapi industri semen pada tahun 2024. General Manager Sales & Marketing Cemindo Gemilang, Oza Guswara, mengungkapkan bahwa industri semen saat ini menghadapi tantangan yang cukup berat. Oleh karena itu, proyek konstruksi berskala nasional, seperti program 3 juta rumah, menjadi peluang penting bagi industri untuk kembali tumbuh. "Kami melihat program ini sebagai momentum yang dapat membantu pemulihan industri semen, terutama untuk produk semen kantong yang memiliki kontribusi 70% terhadap total penjualan CMNT. Pada tahap awal, program ini kami perkirakan dapat meningkatkan permintaan semen sebesar 1%,” ujar Oza kepada KONTAN, Kamis (7/11).