KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) akan melakukan penambahan modal perusahaan melalui pengeluaran saham baru tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (non-HMETD) atau private placement. Rencana tersebut berdasar prospektus yang diterbitkan manajemen dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (22/11). Dalam keterangan tersebut, CPRO disebutkan akan menerbitkan saham baru sebanyak-banyaknya 19,88 miliar saham baru seri B dengan jumlah nominal Rp 50 per saham. Sebelumnya, CPRO mengumumkan akan menerbitkan 19,10 miliar saham baru atau sebanyak-banyaknya 47,2% dengan asumsi nilai tukar rupiah Rp 13.500. Namun, untuk mengantisipasi perubahan kurs mata uang dollar AS terhadap rupiah, serta proses persetujuan dari pemegang obligasi dalam rangka Scheme of Arrangement, maka CPRO menambahkan jumlah maksimum saham baru. Jumlahnya menjadi 19,88 miliar saham baru atau 49,12%.
Central Proteina ubah porsi private placement
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Central Proteina Prima Tbk (CPRO) akan melakukan penambahan modal perusahaan melalui pengeluaran saham baru tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (non-HMETD) atau private placement. Rencana tersebut berdasar prospektus yang diterbitkan manajemen dalam keterbukaan informasi BEI, Rabu (22/11). Dalam keterangan tersebut, CPRO disebutkan akan menerbitkan saham baru sebanyak-banyaknya 19,88 miliar saham baru seri B dengan jumlah nominal Rp 50 per saham. Sebelumnya, CPRO mengumumkan akan menerbitkan 19,10 miliar saham baru atau sebanyak-banyaknya 47,2% dengan asumsi nilai tukar rupiah Rp 13.500. Namun, untuk mengantisipasi perubahan kurs mata uang dollar AS terhadap rupiah, serta proses persetujuan dari pemegang obligasi dalam rangka Scheme of Arrangement, maka CPRO menambahkan jumlah maksimum saham baru. Jumlahnya menjadi 19,88 miliar saham baru atau 49,12%.