KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) selaku Sub Holding Gas Pertamina membukukan kinerja positif operasional pada kuartal I 2023 dengan mencatatkan laba bersih yang diatribusikan ke Entitas Induk sebesar US$ 86 Juta atau Rp 1,31 triliun (kurs IDR/USD: Rp 15.243). Meski mencatatkan laba, jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya realisasi keuntungan PGN senilai US$ 118,54 juta atau turun 27,42% secara tahunan atau year on year (yoy). Laba bersih tersebut berasal dari pendapatan sebesar US$ 933,7 juta atau tumbuh 11,5% yoy di mana pada Maret 2022 pendapatannya US$ 836,91 juta. Pada tiga bulan pertama tahun ini, PGAS mencatatkan Laba Bruto sebesar US$ 176,8 Juta, Laba Operasi sebesar US$ 139,3 Juta dan EBITDA sebesar US$ 281,9 juta.
Cermati Kinerja Keuangan & Operasional Perusahaan Gas Negara (PGAS) di Kuartal I 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) selaku Sub Holding Gas Pertamina membukukan kinerja positif operasional pada kuartal I 2023 dengan mencatatkan laba bersih yang diatribusikan ke Entitas Induk sebesar US$ 86 Juta atau Rp 1,31 triliun (kurs IDR/USD: Rp 15.243). Meski mencatatkan laba, jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya realisasi keuntungan PGN senilai US$ 118,54 juta atau turun 27,42% secara tahunan atau year on year (yoy). Laba bersih tersebut berasal dari pendapatan sebesar US$ 933,7 juta atau tumbuh 11,5% yoy di mana pada Maret 2022 pendapatannya US$ 836,91 juta. Pada tiga bulan pertama tahun ini, PGAS mencatatkan Laba Bruto sebesar US$ 176,8 Juta, Laba Operasi sebesar US$ 139,3 Juta dan EBITDA sebesar US$ 281,9 juta.