JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menghijau di tengah merahnya bursa Asia. Bursa Asia merah, setelah tidak tercapai kesepakatan dalam pertemuan antarprodusen minyak dunia di Doha, Qatar, Senin (18/4). Mengacu data RTI, indeks naik 0,87% atau 41,966 poin ke 4.865,534. Senior Research HD Capital Yuganur Wijanarko menilai, sejatinya aksi jual melanda IHSG seiring tekanan regional. Namun, saat bersamaan terjadi bargain hunting atas saham big cap dan lapis kedua. Ia memprediksi, indeks akan bergerak pada rentang support 4.815-4.750. Sementara, bargain hunting akan memudahkan langkah indeks mendekati resistance 4.925.
Cermati prediksi IHSG hari ini dari para analis
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menghijau di tengah merahnya bursa Asia. Bursa Asia merah, setelah tidak tercapai kesepakatan dalam pertemuan antarprodusen minyak dunia di Doha, Qatar, Senin (18/4). Mengacu data RTI, indeks naik 0,87% atau 41,966 poin ke 4.865,534. Senior Research HD Capital Yuganur Wijanarko menilai, sejatinya aksi jual melanda IHSG seiring tekanan regional. Namun, saat bersamaan terjadi bargain hunting atas saham big cap dan lapis kedua. Ia memprediksi, indeks akan bergerak pada rentang support 4.815-4.750. Sementara, bargain hunting akan memudahkan langkah indeks mendekati resistance 4.925.