JAKARTA. Kinerja efek saham yang mulai menghijau telah memicu para manajer investasi untuk meracik produk reksadana campuran yang berdominasi saham. Strategi ini jugalah yang diterapkan PT CIMB-Principal Asset Management (CPAM) dalam mengelola reksadana campuran syariah CIMB-Principal Balanced Growth Syariah. Direktur Investasi CPAM Cholis Baidowi berujar, kondisi bursa saham domestik di tahun 2016 memang telah menunjukkan sinyal pemulihan ketimbang situasi tahun sebelumnya.
Terdapat berbagai katalis positif yang menopang pasar modal dalam negeri sejak awal tahun ini. Pertama, target pertumbuhan ekonomi tahun 2016 yang dipatok pada level 5,3%, melebihi target pada tahun 2015 yang mencapai 4,7%.