Cermati Rekomendasi 6 Saham Pilihan untuk BNI Sekuritas Hari Ini (8/10)



KONTAN.CO.ID- JAKARTA.Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih rawan koreksi pada Selasa (8/10). IHSG menguat 8,04 poin atau 0,11% ke level 7.504,13 pada akhir perdagangan kemarin.

Head of Research Retail BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan bahwa IHSG pada hari ini berpotensi untuk mencoba break resistance di 7.560. Namun, jika gagal masih memiliki tendensi untuk koreksi lebih lanjut.

Dia memperkirakan pergerakan IHSG hari ini di rentang support 7.400-7.440 dan resistance 7.520-7.560.


Baca Juga: Harga Komoditas Bangkit, Kinerja UNTR Diramal Membaik

BNI Sekuritas memberikan trading idea hari ini, meliputi: BRIS, MEDC, ADRO, ELSA, PSAB, dan SSIA

1. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS

  • Speculative buy dengan area beli di 2.910
  • Cut loss jika break di bawah 2.870
  • Jika tidak break di bawah 2.910, potensi naik ke 2.970-3.000 short term.
2. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC)

  • Speculative buy dengan area beli di 1.400
  • Cut loss jika break di bawah 1.360
  • Jika tidak break di bawah 1.360, potensi naik ke 1.450-1.490 short term.
Baca Juga: IHSG Hari Ini Akan Disetir Sentimen Geopolitik dan Nilai Tukar Rupiah

3. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO)

  • Buy if break 3.930
  • Area jual di 4.000-4.060
  • Jika belum break di atas 3.930, bisa coba antri beli di 3.830-3.880
  • Cut loss di bawah 3.800. 
4. PT Elnusa Tbk (ELSA)

  • Speculative buy dengan area beli di 510
  • Cut loss jika break di bawah 498
  • Jika tidak break di bawah 510, potensi naik ke 530-550 short term.
Baca Juga: Pasar Saham China Bersiap Dibuka Kembali Dengan Gegap Gempita Setelah Libur Sepekan

5. PT J Resources Asia Pasifik Tbk (PSAB)

  • Speculative buy dengan area beli di 270-276
  • Cut loss jika break di bawah 262
  • Jika tidak break di bawah 270, potensi naik ke 284-292 short term.
6. PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA)

  • Speculative buy dengan area beli di 1.150
  • Cut loss jika break di bawah 1.140
  • Jika tidak break di bawah 1.140, potensi naik ke 1.180-1.200 short term.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati