Chelsea Hajar Noah 8 Gol Tanpa Balas, Kokoh di Puncak Klasemen Conference League



KONTAN.CO.ID - Laga Chelsea vs Noah pada Jumat (8/11) dini hari waktu Indonesia terasa berat sebelah. The Blues mampu unggul 6-0 di babak pertama, sebelum hasil pertandingan menunjukkan skor 8-0.

Laga dalam matchweek 3 UEFA Conference League ternyata masih sangat mudah bagi Chelsea. Tren kemenangan dengan margin gol besar masih berlanjut.

Keran gol anak asuh Enzo Maresca dibuka pada menit ke-12 lewat tandukan Tosin Adarabioyo. Bek anyar Chelsea berdiri bebas untuk menanduk bola yang dilepaskan Enzo Fernandez dari tendangan pojok.


Gol kedua tercipta dari pemain muda yang didatangkan dari Barcelona, Marc Guiu. Bermain sebagai striker, pemain berusia 18 tahun ini berhasil memanfaatkan kesalahan bek lawan dan menggandakan skor di menit ke-13.

Baca Juga: Cole Palmer Diragukan Tampil Saat Chelsea Menjamu Arsenal di Pekan 11 EPL

Lima menit berselang, giliran Axel Disasi yang mencetak gol. Bek Prancis ini juga berhasil meneruskan corner kick Enzo Fernandez menjadi gol. Skor 3-0 tercatat pada menit ke-15.

Pada menit ke-21, giliran Joao Felix yang menyumbang gol. Pemain Portugal ini juga berhasil meneruskan umpan yang dikirim Enzo Fernandez. Skor 4-0 untuk Chelsea.

Gol kembali bertambah pada menit ke-39, dengan Mykhailo Mudryk jadi aktor utama. Mudryk yang bermain di sayap kiri berhasil menusuk ke tengah untuk menyambut umpan tipis Christopher Nkunku. Gol cantik dari luar kotak penalti tercipta. Skor 5-0 untuk Chelsea.

Joao Felix menggandakan catatan golnya pada menit ke-41. Kali ini Felix berhasil mencetak gol berkat bantuan umpan Axel Disasi. Skor 6-0 bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Intip Catatan Gol Penyerang Timnas Jepang di Level Klub, Ancaman untuk Skuad Garuda

Tonton: Catatan Statistik Dibalik Keberhasilan Rodri Meraih Ballon D'Or 2024

Di babak kedua, Enzo Maresca sepertinya ingin tim bermain lebih bertahan. Meskipun begitu, dua gol tambahan masih mampu tercipta. Keduanya datang dari kaki Nkunku.

Gol pertama tercipta pada menit ke-69 lewat aksi solo meyakinkan, sementara gol kedua tercipta pada menit ke-76 lewat penalti. Skor 8-0 bertahan hingga akhir laga dan jadi hasil pertandingan Chelsea vs Noah.

Dengan hasil ini, posisi Chelsea di puncak klasemen Conference League menjadi semakin kokoh. The Blues memperoleh 9 poin dari 3 laga. Sejauh ini mereka sudah mencetak 16 gol dan baru kebobolan 3 gol.

Setelah ini Chelsea akan menghadapi Heidenheim yang jadi wakil Bundesliga Jerman. Laga Heidenheim vs Chelsea dijadwalkan untuk tanggal 29 November 2024.

Selanjutnya: Nasabah BCA Wajib Tahu, Ini 2 Cara Tarik Tunai Tanpa Kartu Di ATM BCA

Menarik Dibaca: Konsumsi Makanan Berikut Ini Jika Ingin Kulit Awet Muda dan Sehat