KONTAN.CO.ID - Chevron Indonesia selaku operator proyek Indonesia Deepwater Development (IDD) disebut-sebut telah memasukkan proposal revisi Plan of Development (POD) IDD tahap II yaitu pengembangan lapangan Gendalo-Gehem. Kabar baik ini disampaikan oleh Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar pada 25 Juli 2017 lalu. Kala itu, Arcandra bilang proyek IDD Tahap II sudah dimulai. Biarpun begitu, pengembangan proyek Gendalo-Gehem ternyata masih jalan di tempat. Menurut Sekretaris SKK Migas, Arief Setiawan Handoko, Chevron bahkan belum menyampaikan data Pre-Front End Engineering Design (Pre-FEED) untuk proyek Gendalo-Gehem. "Sejauh ini, Chevron belum menyampaikan ke kami hasil Pre FEED-nya," kata Arief ke KONTAN pada Minggu (7/9).
Chevron ajukan proposal IDD tahap II
KONTAN.CO.ID - Chevron Indonesia selaku operator proyek Indonesia Deepwater Development (IDD) disebut-sebut telah memasukkan proposal revisi Plan of Development (POD) IDD tahap II yaitu pengembangan lapangan Gendalo-Gehem. Kabar baik ini disampaikan oleh Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar pada 25 Juli 2017 lalu. Kala itu, Arcandra bilang proyek IDD Tahap II sudah dimulai. Biarpun begitu, pengembangan proyek Gendalo-Gehem ternyata masih jalan di tempat. Menurut Sekretaris SKK Migas, Arief Setiawan Handoko, Chevron bahkan belum menyampaikan data Pre-Front End Engineering Design (Pre-FEED) untuk proyek Gendalo-Gehem. "Sejauh ini, Chevron belum menyampaikan ke kami hasil Pre FEED-nya," kata Arief ke KONTAN pada Minggu (7/9).