KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian Keuangan China mengatakan, China akan meningkatkan belanja fiskal secara tepat pada tahun 2023 untuk mendukung perekonomian yang terancam melambat. Peningkatan belanja fiskal ini difokuskan pada sektor strategis utama, inovasi dan teknologi. Mengutip Reuters, Kamis (29/12), para pemimpin China telah berjanji untuk meningkatkan penyesuaian kebijakan guna meredam dampak lonjakan infeksi Covid-19 terhadap bisnis dan konsumen. "Kebijakan fiskal proaktif akan lebih efektif, tepat dan lebih berkelanjutan," kata Kementerian Keuangan dalam sebuah pernyataan yang dikutip Reuters.
China akan Meningkatkan Belanja Fiskal pada Tahun 2023 dengan Lebih Tepat Sasaran
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian Keuangan China mengatakan, China akan meningkatkan belanja fiskal secara tepat pada tahun 2023 untuk mendukung perekonomian yang terancam melambat. Peningkatan belanja fiskal ini difokuskan pada sektor strategis utama, inovasi dan teknologi. Mengutip Reuters, Kamis (29/12), para pemimpin China telah berjanji untuk meningkatkan penyesuaian kebijakan guna meredam dampak lonjakan infeksi Covid-19 terhadap bisnis dan konsumen. "Kebijakan fiskal proaktif akan lebih efektif, tepat dan lebih berkelanjutan," kata Kementerian Keuangan dalam sebuah pernyataan yang dikutip Reuters.