BEIJING. Presiden China Hu Jintao mengatakan, krisis ekonomi global saat ini kian memburuk. Hal itu dipastikan akan memukul perekonomian di negara-negara berkembang. Salah satu media pemerintahan China menulis, dalam kunjungannya ke Tanzania, Hu Jintao berjanji untuk meningkatkan impor barang-barang Afrika. “Dampak dari krisis finansial terhadap seluruh negara kian dalam. Apalagi dampaknya terhadap negara berkembang,” kata Hu dalam pidatonya di Dar Es Salaam, kota perdagangan Tanzania seperti yang ditulis Kantor Berita Xinhua. Dalam pidatonya itu, Hu menegaskan akan meningkatkan jumlah impor barang-barang produk Afrika ke Negeri Panda.
China Bakal Tingkatkan Impor dari Afrika
BEIJING. Presiden China Hu Jintao mengatakan, krisis ekonomi global saat ini kian memburuk. Hal itu dipastikan akan memukul perekonomian di negara-negara berkembang. Salah satu media pemerintahan China menulis, dalam kunjungannya ke Tanzania, Hu Jintao berjanji untuk meningkatkan impor barang-barang Afrika. “Dampak dari krisis finansial terhadap seluruh negara kian dalam. Apalagi dampaknya terhadap negara berkembang,” kata Hu dalam pidatonya di Dar Es Salaam, kota perdagangan Tanzania seperti yang ditulis Kantor Berita Xinhua. Dalam pidatonya itu, Hu menegaskan akan meningkatkan jumlah impor barang-barang produk Afrika ke Negeri Panda.