JAKARTA. Tanah Papua rupanya menarik minat investor China. Salah satunya adalah State Development and Investment Corporation (SDIC). Perusahaan milik pemerintah China itu berencana menggarap infrastruktur berupa pembangkit listrik di pinggir alirang sungai Mamberamo, provinsi Papua. "Ini kan besar dan bisa menjadi pusat infrastuktur untuk pengembangan industri yang lainnya nanti," ujar juru bicara Wakil Presiden (Wapres), Yopie Hidayat usai mendampingi Wapres Boediono menerima Chairman SDIC, Wang Hui Sheng, di Istana Wapres, Jumat (7/1) Menurut Yopie, SDIC sudah mengunjungi Mamberamo sebelum bertemu Wapres Boediono. Setelah menyampaikan minatnya kepada Wapres, mereka kembali ke Beijing untuk menyusun kerangka waktu untuk menjalankan proyek itu.
China berminat investasi di Mamberamo
JAKARTA. Tanah Papua rupanya menarik minat investor China. Salah satunya adalah State Development and Investment Corporation (SDIC). Perusahaan milik pemerintah China itu berencana menggarap infrastruktur berupa pembangkit listrik di pinggir alirang sungai Mamberamo, provinsi Papua. "Ini kan besar dan bisa menjadi pusat infrastuktur untuk pengembangan industri yang lainnya nanti," ujar juru bicara Wakil Presiden (Wapres), Yopie Hidayat usai mendampingi Wapres Boediono menerima Chairman SDIC, Wang Hui Sheng, di Istana Wapres, Jumat (7/1) Menurut Yopie, SDIC sudah mengunjungi Mamberamo sebelum bertemu Wapres Boediono. Setelah menyampaikan minatnya kepada Wapres, mereka kembali ke Beijing untuk menyusun kerangka waktu untuk menjalankan proyek itu.