BEIJING. China dan Brasil sepakat memperbesar dana cadangan IMF untuk menanggulangi krisis ekonomi Eropa. Dalam pertemuan G20, China dan Brasil berkomitmen menambah dana cadangan tersebut sebesar US$ 53 miliar.Rinciannnya, China akan menambah cadangan IMF tersebut sebesar US$ 43 miliar. Sementara Brasil sebesar US$ 10 miliar.Dengan demikian dana cadangan IMF ini naik menjadi sebesar US$ 456 miliar. Dana ini dihimpun dari 12 negara termasuk diantaranya Rusia, Afrika Selatan, India, Malaysia dan Filipina.Komitmen kedua negara ini disampaikan di sela-sela pertemuan G20 yang berlangsung di Los Cabos, Meksiko. Managing Director IMF Christine Lagarde telah meminta negara-negara besar dan kecil berkontribusi bagi dana cadangan tersebut. Dia mengatakan, dana tambahan akan dipakai setelah dana cadangan yang pertama habis. Asal tahu saja, IMF menggunakan dana ini sebagai pinjaman bagi negara yang sedang sekarat. IMF sendiri telah menyediakan dana talangan bagi Yunani, Portugal dan Irlandia.
China dan Brasil perbesar dana cadangan IMF
BEIJING. China dan Brasil sepakat memperbesar dana cadangan IMF untuk menanggulangi krisis ekonomi Eropa. Dalam pertemuan G20, China dan Brasil berkomitmen menambah dana cadangan tersebut sebesar US$ 53 miliar.Rinciannnya, China akan menambah cadangan IMF tersebut sebesar US$ 43 miliar. Sementara Brasil sebesar US$ 10 miliar.Dengan demikian dana cadangan IMF ini naik menjadi sebesar US$ 456 miliar. Dana ini dihimpun dari 12 negara termasuk diantaranya Rusia, Afrika Selatan, India, Malaysia dan Filipina.Komitmen kedua negara ini disampaikan di sela-sela pertemuan G20 yang berlangsung di Los Cabos, Meksiko. Managing Director IMF Christine Lagarde telah meminta negara-negara besar dan kecil berkontribusi bagi dana cadangan tersebut. Dia mengatakan, dana tambahan akan dipakai setelah dana cadangan yang pertama habis. Asal tahu saja, IMF menggunakan dana ini sebagai pinjaman bagi negara yang sedang sekarat. IMF sendiri telah menyediakan dana talangan bagi Yunani, Portugal dan Irlandia.