KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Diplomat top China di Australia memperingatkan "bayangan" atas hubungan Beijing-Canberra. Sebab, Beijing kecewa dengan kegagalan sebuah perusahaan China mendapat persetujuan Australia untuk kesepakatan akuisisi. Ketegangan antara Australia dan pasar ekspor utamanya, China, telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Terutama, setelah Canberra menyerukan penyelidikan internasional tentang asal-usul virus corona baru. Wang Xining, Wakil Kepala Misi China di Canberra, menepis kekhawatiran tentang upaya Tiongkok memengaruhi politik Australia. Pandangan China tersaji secara terbuka dan tidak memengaruhi pilihan orang atas sistem politik.
China ke Australia: Perpecahan antara dua negara melukai jutaan orang
KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Diplomat top China di Australia memperingatkan "bayangan" atas hubungan Beijing-Canberra. Sebab, Beijing kecewa dengan kegagalan sebuah perusahaan China mendapat persetujuan Australia untuk kesepakatan akuisisi. Ketegangan antara Australia dan pasar ekspor utamanya, China, telah meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Terutama, setelah Canberra menyerukan penyelidikan internasional tentang asal-usul virus corona baru. Wang Xining, Wakil Kepala Misi China di Canberra, menepis kekhawatiran tentang upaya Tiongkok memengaruhi politik Australia. Pandangan China tersaji secara terbuka dan tidak memengaruhi pilihan orang atas sistem politik.