KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pada Senin (11/10/2021), pihak militer China mengatakan pihaknya telah melakukan pendaratan militer dan latihan penyerangan di provinsi yang berada tepat di seberang laut Taiwan. Meski demikian, latihan militer tersebut tidak dikaitkan dengan ketegangan yang terjadi saat ini dengan Taipei. Reuters yang mengutip surat kabar resmi People's Liberation Army Daily memberitakan, laporan singkat di akun microblogging Weibo mengatakan latihan itu telah dilakukan dalam beberapa hari terakhir di bagian selatan provinsi Fujian. Aksi itu melibatkan pasukan "kejutan", pencari ranjau dan spesialis perahu, tambah surat kabar militer China. Dijelaskan pula, pasukan tersebut dibagi menjadi beberapa gelombang untuk merebut pantai dan melakukan tugas tempur pada tahap yang berbeda.
China kerahkan militer di pantai yang berseberangan dengan Taiwan
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Pada Senin (11/10/2021), pihak militer China mengatakan pihaknya telah melakukan pendaratan militer dan latihan penyerangan di provinsi yang berada tepat di seberang laut Taiwan. Meski demikian, latihan militer tersebut tidak dikaitkan dengan ketegangan yang terjadi saat ini dengan Taipei. Reuters yang mengutip surat kabar resmi People's Liberation Army Daily memberitakan, laporan singkat di akun microblogging Weibo mengatakan latihan itu telah dilakukan dalam beberapa hari terakhir di bagian selatan provinsi Fujian. Aksi itu melibatkan pasukan "kejutan", pencari ranjau dan spesialis perahu, tambah surat kabar militer China. Dijelaskan pula, pasukan tersebut dibagi menjadi beberapa gelombang untuk merebut pantai dan melakukan tugas tempur pada tahap yang berbeda.