KONTAN.CO.ID - BEIJING. China memastikan bahwa kebijakan mereka terkait Myanmar tidak terpengaruh oleh situasi politik domestik negara itu. Pemerintah China bahkan berupaya meningkatkan dukungan kepada militer Myanmar yang menguasai negara sejak Februari lalu. Menteri Luar Negeri China Wang Yi, pada hari Selasa (8/6) bertemu dengan Menteri Luar Negeri Myanmar Wunna Maung Lwin di Chongqing, ia memastikan bahwa China akan terus melaksanakan proyek-proyek bilateral di Myanmar. "Kebijakan bersahabat China terhadap Myanmar tidak terpengaruh oleh perubahan situasi internal dan eksternal Myanmar dan tetap berorientasi pada rakyat Myanmar," tulis Kementerian Luar Negeri China dalam situs resminya.
China memastikan tetap mendukung Myanmar meski dikendalikan militer
KONTAN.CO.ID - BEIJING. China memastikan bahwa kebijakan mereka terkait Myanmar tidak terpengaruh oleh situasi politik domestik negara itu. Pemerintah China bahkan berupaya meningkatkan dukungan kepada militer Myanmar yang menguasai negara sejak Februari lalu. Menteri Luar Negeri China Wang Yi, pada hari Selasa (8/6) bertemu dengan Menteri Luar Negeri Myanmar Wunna Maung Lwin di Chongqing, ia memastikan bahwa China akan terus melaksanakan proyek-proyek bilateral di Myanmar. "Kebijakan bersahabat China terhadap Myanmar tidak terpengaruh oleh perubahan situasi internal dan eksternal Myanmar dan tetap berorientasi pada rakyat Myanmar," tulis Kementerian Luar Negeri China dalam situs resminya.