KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian luar negeri China mengatakan, pihaknya memerintahkan kepada kedutaan AS pada Jumat pagi untuk menutup konsulatnya di kota Chengdu barat daya. Langkah ini dilakukan selang beberapa hari setelah Washington secara tiba-tiba memerintahkan penutupan konsulat Tiongkok di Houston. "Kementerian Luar Negeri China memberi tahu Kedutaan Besar AS di China mengenai keputusannya untuk menarik kembali izin pendirian dan pengoperasian Konsulat Jenderal AS di Chengdu," demikian pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri China seperti yang dikutip Reuters. "Kementerian juga membuat persyaratan khusus untuk penghentian semua operasi dan acara oleh Konsulat Jenderal AS di Chengdu," katanya.
China membalas: Beijing perintahkan AS tutup konsulat di Chengdu
KONTAN.CO.ID - BEIJING. Kementerian luar negeri China mengatakan, pihaknya memerintahkan kepada kedutaan AS pada Jumat pagi untuk menutup konsulatnya di kota Chengdu barat daya. Langkah ini dilakukan selang beberapa hari setelah Washington secara tiba-tiba memerintahkan penutupan konsulat Tiongkok di Houston. "Kementerian Luar Negeri China memberi tahu Kedutaan Besar AS di China mengenai keputusannya untuk menarik kembali izin pendirian dan pengoperasian Konsulat Jenderal AS di Chengdu," demikian pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri China seperti yang dikutip Reuters. "Kementerian juga membuat persyaratan khusus untuk penghentian semua operasi dan acara oleh Konsulat Jenderal AS di Chengdu," katanya.