KONTAN.CO.ID - BEIJING. China telah meminta pembicaraan dengan India untuk menghilangkan kekhawatiran tentang pakta perdagangan bebas regional. Hal ini dilakukan di tengah upaya China mencari pasar baru pada saat melakukan perang dagang dengan Amerika Serikat. Bloomberg.com melaporkan, sejumlah sumber menyebut kesepakatan ekonomi antara enam belas anggota Kerja Sama Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) telah berlangsung, dan China ingin merealisasikanya pada akhir 2019. Di sisi lain India tengah meningkatkan kewaspadaan terkait kemungkinan membanjirnya barang-barang buatan China, dan permintaan akan peraturan imigrasi yang lebih longgar bagi para profesional teknologinya tetap menjadi poin penting dalam pembicaraan.
China membuka pembicaraan dengan India untuk mendorong pakta perdagangan Asia
KONTAN.CO.ID - BEIJING. China telah meminta pembicaraan dengan India untuk menghilangkan kekhawatiran tentang pakta perdagangan bebas regional. Hal ini dilakukan di tengah upaya China mencari pasar baru pada saat melakukan perang dagang dengan Amerika Serikat. Bloomberg.com melaporkan, sejumlah sumber menyebut kesepakatan ekonomi antara enam belas anggota Kerja Sama Ekonomi Komprehensif Regional (RCEP) telah berlangsung, dan China ingin merealisasikanya pada akhir 2019. Di sisi lain India tengah meningkatkan kewaspadaan terkait kemungkinan membanjirnya barang-barang buatan China, dan permintaan akan peraturan imigrasi yang lebih longgar bagi para profesional teknologinya tetap menjadi poin penting dalam pembicaraan.