KONTAN.CO.ID - LONDON. China mengingatkan Inggris untuk tidak mendiskriminasi perusahaan yang terlibat dalam pengembangan jaringan 5G dan untuk menolak tekanan dari negara lain mengenai kerjasama dengan Huawei Technologies. Huawei, pembuat peralatan telekomunikasi terbesar di dunia, kini berada di bawah pengawasan ketat setelah Amerika Serikat mengatakan kepada sekutunya untuk tidak menggunakan teknologi perusahaan itu karena khawatir bisa menjadi alat bagi mata-mata China. Namun Huawei telah membantah tuduhan ini. Seorang sumber mengatakan kepada Reuters pada Rabu bahwa Dewan Keamanan Nasional Inggris (NSC) memutuskan untuk melarang Huawei dari semua bagian inti jaringan 5G milik negara dan membatasi aksesnya ke bagian non inti.
China mendesak Inggris untuk tidak mendiskriminasikan Huawei dalam pengembangan 5G
KONTAN.CO.ID - LONDON. China mengingatkan Inggris untuk tidak mendiskriminasi perusahaan yang terlibat dalam pengembangan jaringan 5G dan untuk menolak tekanan dari negara lain mengenai kerjasama dengan Huawei Technologies. Huawei, pembuat peralatan telekomunikasi terbesar di dunia, kini berada di bawah pengawasan ketat setelah Amerika Serikat mengatakan kepada sekutunya untuk tidak menggunakan teknologi perusahaan itu karena khawatir bisa menjadi alat bagi mata-mata China. Namun Huawei telah membantah tuduhan ini. Seorang sumber mengatakan kepada Reuters pada Rabu bahwa Dewan Keamanan Nasional Inggris (NSC) memutuskan untuk melarang Huawei dari semua bagian inti jaringan 5G milik negara dan membatasi aksesnya ke bagian non inti.