KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Chitose Internasional Tbk (CINT) mencatatkan penurunan penjualan di semester I 2020 menjadi Rp 136,27 miliar atau turun 8,4% year on year (yoy). Meski demikian, CINT tetap optimistis pada target yang dibidiknya dari awal tahun. Sekretaris perusahaan Chitose Internasional Helina Widayani memaparkan penurunan penjualan karena dampak dari pandemi Corona. Menurutnya kondisi semakin terasa berat memasuki kuartal kedua tahun ini saat pasar mulai tidak menyerap produk regular CINT. Helina bilang hal ini bisa terlihat dari turunnya permintaan produk oleh jaringan distributor CINT. Adapun turunnya permintaan pasar menyebabkan aktivitas operasional juga terhambat. "Oleh karenanya, sementara aktivitas operasional menyesuaikan dengan permintaan penjualan dengan tetap menjaga protokol pencegahan penyebaran Covid-19 tentunya," jelasnya kepada Kontan.co.id, Selasa (1/9).
Chitose Internasional (CINT) tetap optimistis dapat mengejar target yang ditetapkan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Chitose Internasional Tbk (CINT) mencatatkan penurunan penjualan di semester I 2020 menjadi Rp 136,27 miliar atau turun 8,4% year on year (yoy). Meski demikian, CINT tetap optimistis pada target yang dibidiknya dari awal tahun. Sekretaris perusahaan Chitose Internasional Helina Widayani memaparkan penurunan penjualan karena dampak dari pandemi Corona. Menurutnya kondisi semakin terasa berat memasuki kuartal kedua tahun ini saat pasar mulai tidak menyerap produk regular CINT. Helina bilang hal ini bisa terlihat dari turunnya permintaan produk oleh jaringan distributor CINT. Adapun turunnya permintaan pasar menyebabkan aktivitas operasional juga terhambat. "Oleh karenanya, sementara aktivitas operasional menyesuaikan dengan permintaan penjualan dengan tetap menjaga protokol pencegahan penyebaran Covid-19 tentunya," jelasnya kepada Kontan.co.id, Selasa (1/9).