Christopher Nolan kritik rencana Warner Bros tahun 2021



KONTAN.CO.ID - Warner Bros. pada tahun 2021 akan merilis semua filmnya di HBO Max dalam waktu yang sama dengan perilisan di bioskop. Keputusan ini dikritik Christopher Nolan. 

Pandemi virus corona yang terjadi di berbagai negara sangat berpengaruh pada industri perfilman. Di tahun 2020, banyak film yang menunda jadwal tayang hingga memutuskan dirilis perdana di layanan streaming.

Meski terlihat sebagai solusi baru, namun penayangan di layanan streaming rawan dengan pembajakan. Selain itu, menonton film di bioskop dianggap memiliki sensasi yang berbeda dibandingkan melalui ponsel maupun laptop. 

Christopher Nolan kritik Warner Bros.


"Beberapa pembuat film terbesar di industri ini dan bintang film paling penting pergi tidur di malam hari dengan berpikir mereka bekerja untuk studio film terbesar dan bangun menyadari mereka bekerja untuk layanan streaming terburuk," kritik Christopher Nolan, seperti dikutip di Hollywood Reporter

Baca Juga: Warner Bros akan tayangkan semua film baru 2021 di HBO Max

Christopher Nolan tampak sangat menghargai penayangan film di bioskop. Meski telah lama bekerjasama dengan Warner Bros, Christopher Nolan tidak segan mengkritik tajam studio ini. 

Studio besar yang memiliki hak distribusi film-film Hollywood blockbuster tentu sangat berpengaruh membentuk kelanjutan industri perfilman kedepannya. Christopher Nolan menunjukkan kekecewaannya pada Warner Bros. 

Baca Juga: Film Wonder Woman 1984 segera tayang, Gal Gadot tidak sabar menantikan komentar fans

"Warner Bros memiliki mesin yang mengagumkan untuk menyelesaikan pekerjaan pembuat film di mana saja, baik di bioskop maupun di rumah," kata sutradara Tenet itu. "Dan mereka membongkarnya," kata Christopher Nolan. 

"Mereka bahkan tidak paham apa yang hilang dari mereka," ujarnya. "Keputusan mereka tidak masuk akal dalam hal ekonomi. Dan bahkan investor Wall Street yang paling santai bisa melihat perbedaan antara kekacauan dan penyelewengan fungsi," kritiknya. 

Sementara, film Tenet arahan Christopher Nolan yang tetap rilis tahun 2020 dianggap kurang sukses penjualannya. Meski begitu, Christopher Nolan tetap membela pencapaian film Tenet yang dibintangi Robert Pattinson itu.

Selanjutnya: Komentar Christopher Nolan pada pencapaian film Tenet yang tetap tayang tahun ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News