KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) akan membagikan dividen tunai sebesar 64% dari total laba bersih tahun buku 2017. Pembagian dividen ini disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta pada Kamis (19/4). Tahun lalu, POWR membukukan laba tahun berjalan sebesar US$ 107,33 juta, naik 3,35% dari pencapaian laba tahun 2016. Dengan demikian, total dividen yang akan dibagikan mencapai US$ 68,69 juta. “Selain pembagian dividen sebesar 64%, tadi juga disepakati penjukkan kantor akuntan publik (KAP) Purwantono, Sungkoro,& Surja,” kata Corporate Secretary Cikarang Listrindo, Christanto Pranata kepada Kontan.co.id usai RUPS, Kamis.
Cikarang Listrindo akan membagikan dividen 64% dari laba 2017
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) akan membagikan dividen tunai sebesar 64% dari total laba bersih tahun buku 2017. Pembagian dividen ini disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta pada Kamis (19/4). Tahun lalu, POWR membukukan laba tahun berjalan sebesar US$ 107,33 juta, naik 3,35% dari pencapaian laba tahun 2016. Dengan demikian, total dividen yang akan dibagikan mencapai US$ 68,69 juta. “Selain pembagian dividen sebesar 64%, tadi juga disepakati penjukkan kantor akuntan publik (KAP) Purwantono, Sungkoro,& Surja,” kata Corporate Secretary Cikarang Listrindo, Christanto Pranata kepada Kontan.co.id usai RUPS, Kamis.