KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) dalam keterangan tertulisnya di website Bursa Efek Indonesia (BEI) Kamis (16/8), mempertegas dan mengklarifikasi beberapa poin dari pemberitaan media massa terkait rencana untuk menggarap bisnis solar cell (panel surya). Christanto Pranata, Sekretaris Perusahaan PT POWR dalam keterangan resminya menyebutkan bahwa rencana tersebut sesuai dengan bidang usaha perseroan yang bergerak dalam pembangkit tenaga listrik, pemasaran, pendistribusian tenaga listrik dan agen. Hanya saja, manajemen mempertegas perseroan belum berniat memproduksi panel surya. "Perseroan saat ini tidak berniat untuk memproduksi panel surya tersebut melainkan hanya melakukan pemasangan di tempat pelanggan," ujarnya dalam keterangan resmi tersebut. Adapun saat ini perseroan tengah mempelajari dan mengevaluasi peluang pembangkit listrik panel surya ini untuk melengkapi pembangkit milik perseroan saat ini.
Cikarang Listrindo tegaskan tidak produksi panel surya, hanya instalasi saja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) dalam keterangan tertulisnya di website Bursa Efek Indonesia (BEI) Kamis (16/8), mempertegas dan mengklarifikasi beberapa poin dari pemberitaan media massa terkait rencana untuk menggarap bisnis solar cell (panel surya). Christanto Pranata, Sekretaris Perusahaan PT POWR dalam keterangan resminya menyebutkan bahwa rencana tersebut sesuai dengan bidang usaha perseroan yang bergerak dalam pembangkit tenaga listrik, pemasaran, pendistribusian tenaga listrik dan agen. Hanya saja, manajemen mempertegas perseroan belum berniat memproduksi panel surya. "Perseroan saat ini tidak berniat untuk memproduksi panel surya tersebut melainkan hanya melakukan pemasangan di tempat pelanggan," ujarnya dalam keterangan resmi tersebut. Adapun saat ini perseroan tengah mempelajari dan mengevaluasi peluang pembangkit listrik panel surya ini untuk melengkapi pembangkit milik perseroan saat ini.